Liga 1

Performa Arema Anjlok, Sang Legenda Beri Komentar

Jumat, 26 Mei 2017 09:32 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Tengku Sufiyanto
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Legenda Arema, I Putu Gede. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Legenda Arema, I Putu Gede.

Anjloknya performa Arema FC di Gojek Traveloka Liga 1 saat ini, turut mengundang reaksi dari berbagai pihak, termasuk para legenda hidup klub. I Putu Gede, sosok senior di era klub masih bernama Arema Malang itu mencoba memberikan analisis terkait performa klub yang pernah dibelanya itu.

"Pertama, keluar masuknya pemain yang dipanggil ke  Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22 juga ikut berpengaruh. Karena mereka masuk dalam proyeksi tim dan regulasi," ungkap I Putu Gede saat bertemu awak media di Akademi Asifa Malang.

Bongkar pasang pemain yang terjadi di tubuh Arema FC, juga disebutnya turut memengaruhi kinerja tim yang mengalami tren negatif dengan tidak pernah menang dalam tiga laga terakhir di Liga 1.

"Kita lihat, para pemain baru juga belum tune in dengan tim. Harus lebih ditingkatkan lagi dalam adaptasi," tambah gelandang bertahan yang juga mantan kapten tim Arema itu.

© Ian Setiawan/Indosport
Para pemain Arema FC berjalan gontai seakan tak percaya kekalahan dari Persela begitu telak. Copyright: Ian Setiawan/IndosportPara pemain Arema FC berjalan gontai seakan tak percaya kekalahan dari Persela Lamongan begitu telak (0-4).

Faktor berikutnya adalah mengenai kedalaman skuat. Putu Gede berpendapat jika komposisi pemain yang berada di skuat asuhan Aji Santoso itu belum merata dalam kualitas, sehingga mengalami ketimpangan ketika salah satunya absen akibat cedera.

"Seperti saat Bagas Adi Nugroho dan Arthur Cunha cedera, tim belum ada pengganti yang sepadan. Kedalaman skuat ini yang harus dibenahi lagi," ungkapnya.

Meski begitu, pemain yang membawa Arema meraih gelar juara Copa Indonesia 2005 dan 2006 itu tetap optimistis bahwa eks klubnya itu segera bangkit dari masa sulit ini.

"Kompetisi masih panjang dan ada waktu di transfer windows untuk berbenah. Saat ini yang penting, harus mengamankan setiap poin di kandang dulu," tutupnya.

Seperti diketahui, Arema FC mengalami performa buruk dalam tiga pertandingan terakhir Liga 1. Tim Singo Edan tak pernah meraih kemenangan usai kalah dari PSM Makassar (0-1) dan Persela Lamongan (0-4), serta ditahan imbang Madura United FC (1-1).

58