Liga 1 Indonesia

Hajar Persiba, Nilmaizar Sebut Semen Padang Masih Miliki Pekerjaan Rumah

Selasa, 30 Mei 2017 01:47 WIB
Kontributor: Taufik Hidayat | Editor: Rizky Pratama Putra
© Taufik Hidayat/Indosport
Tambun Dibty Naibaho rayakan golnya ke gawang Persiba Balikpapan. Copyright: © Taufik Hidayat/Indosport
Tambun Dibty Naibaho rayakan golnya ke gawang Persiba Balikpapan.

Semen Padang sukses memutus rekor buruk saat meraih kemenangan 2-1 atas Persiba Balikpapan pada pekan ke-8 Gojek Traveloka Liga 1, di Stadion H Agus Salim, Padang, Senin (29/05/17). Namun, Nilmaizar menyebut timnya masih memiliki banyak sejumlah pekerjaan rumah yang harus dituntaskan.

Kemenangan atas Beruang Madu memang tidak didapat dengan mudah oleh Kabau Sirah. Beberapa kelemahan masih jelas terlihat dalam permainan Hengki Ardiles dan kawan-kawn, seperti  keterlambatan support dari second line.

“Transisi dari bertahan ke menyerang memang masih belum sempurna. Sebenarnya begitu serangan balik bola diberikan kepada Riko atau Irsyad dan kemudian pemain lain langsung up membantu serangan,” kata Nil pada sesi konferensi pers seusai pertandingan.

“Hal itu sebenarnya sudah kami latih dalam latihan, tinggal aplikasinya belum sempurna, itu juga jadi PR kami tim pelatih. Tapi, saya tidak ingin salahkan siapa-siapa, karena hasil ini patut kami syukuri,” jelas mantan arsitek timnas Indonesia pada Piala AFF 2012 itu.

© Taufik Hidayat/Indosport
Nilmaizar pada sesi konferensi pers. Copyright: Taufik Hidayat/IndosportNilmaizar pada sesi konferensi pers.

Hal lain yang menurut pelatih 47 tahun itu masih jadi tugasnya selaku pelatih kepala adalah bagaimana para pemain mengambil keputusan.

“Kami menciptakan banyak peluang, tapi memang kadang timing pemain untuk kapan memberikan atau melakukan shooting masih belum tepat,” ulasnya.

Meski mengaku masih memiliki beberapa pekerjaan rumah yang harus dituntaskan, Nilmaizar mengakui kemenangan atas Persiba Balikpapan adalah kemenangan yang sangat penting, mengingat timnya selalu gagal memetik kemenangan di empat laga terakhir.

“Kalau tadi kembali habis semua, mental anak-anak, semuanya. Tapi kami berhasil menang dan mudah-mudahan ke depan bisa lebih baik lagi,” jelasnya.

Dia juga memberikan apresiasi yang besar terhadap perjuangan para pemain yang tak kenal lelah. Nil juga percaya bahwa Semen Padang bisa kembali bangkit dan menang.