(CUPLIKAN GOL) Babak I, Irfan Bachdim Unggulkan Indonesia atas Kamboja

Kamis, 8 Juni 2017 19:27 WIB
Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

Babak I

Sejak kick off babak pertama, baik Indonesia ataupun Kamboja sama-sama menyuguhkan permainan yang seimbang. Di mana keduanya mampu melakukan jual beli serangan yang membuat para pendukung kedua tim di tribun penonton menjadi tegang.

Memasuki menit ke-11, Timnas Indonesia nyaris unggul andai bola lambung hasil tendangan dari Marinus tidak diantisipasi oleh lini pertahanan Kamboja.

Balas-berbalasan serangan kembali terjadi, tim tuan rumah berkali-kali menebarkan ancaman sementara Indonesia juga tak mau kalah.

Gol yang ditunggu-tunggu pun terjadi, pada menit ke-25, Timnas Indonesia berhasil unggul 1-0 setelah Irfan Bachdim berhasil memanfaatkan kesalahan dari pemain bertahan Kamboja. Tanpa menunggu waktu lama, eks pemain Persema Malang ini pun langsung mencetak gol dengan baik.


Meski tertinggal 0-1, rupanya tak menurunkan mental dari Kamboja. Sebaliknya, permainan mereka berubah menjadi trengginas, sementara lini pertahanan Indonesia mencoba untuk lebih bersabar sambil menutup ruang gerak dari tim tuan rumah.

Permainan menyerang Kamboja pun tak membuahkan hasil untuk menyamakan kedudukan karena hingga babak pertama berakhir, tidak ada gol yang tercipta.

SUSUNAN PEMAIN

Indonesia

Kurnia Meiga; Gavin, Bagas, Fachruddin, Ricky Fajrin: M Hargianto, Adam Alis, Febri, Bayu Pradana, Irfan Bachdim; Marinus

Kamboja

S. Yaty, N. Sotheroth (B. Seut 45'), S. Visal, N. Tola, C. Chheoun, C. Polroth, H. Phallin (Chanta Bin 33'), T. Dina, P. Monyudom, K. Laboravy, C. Vathanaka

5.7K