(CUPLIKAN GOL) Timnas U-16 4-0 Singapura U-16: Garuda Muda Perkasa!

Kamis, 8 Juni 2017 22:38 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja
© Twitter/@DediMulyadi71
Timnas Indonesia vs Singapura U-16. Copyright: © Twitter/@DediMulyadi71
Timnas Indonesia vs Singapura U-16.

Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16 kembali memperlihatkan performa gemilang. Kali ini, tim besutan Fakhri Husaini berhasil menumbangkan Singapura dengan skor 4-0 dalam pertandingan persahabatan yang berlangsung di Stadion Wibama Mukti, Cikarang, Kamis (08/06/17) malam WIB.

Ini merupakan kemenangan kedua yang diraih oleh tim besutan Fakhri Husaini. Sebelumnya, Garuda Muda berhasil mengalahkan Filipina di pertandingan persahabatan internasional pertama.

Baca Juga

Jalannya Pertandingan

Indonesia langsung menggebrak sejak menit pertama begitu pertandingan dimulai. Skuat Garuda Muda bahkan langsung mendapat peluang pertamanya yang didapat melalui sebuah skema tendangan bebas yang dikepaskan Brylian Negietha Dwiki Aldama.

Sayang, bola hasil sepakan Brylian ke pojok kiri gawang sedikit menyulitkan kiper Singapura, Dylan Christopher.

Menit kelima, Indonesia kembali memperoleh peluang melalui Amiruddin Bagas Kahfi Alfikri. Sayang, bola hasil tendangannya masih berhasil dibuang oleh pemain belakang Singapura.

Usaha Timnas Indonesia untuk mencetak gol membuahkan hasil. Gol yang ditunggu pendukung tuan rumah tercipta melalui sepakan keras yang dilesatkan oleh Brylian di menit 23. 1-0 Indonesia unggul.

Skuat Garuda Muda terus melakukan tekanan sepanjang pertandingan babak pertama. Namun, skor 1-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Dominasi Indonesia berlanjut di babak kedua. Brylian dkk terus melakukan tekanan ke pertahanan tim lawan. Usaha tersebut tidak sia-sia.

Terbukti, baru dua menit pertandingan berjalan, pemain pengganti Sukra Yatul Fajra berhasil memanfaatkan blunder bek Singapura untuk menggandakan keunggulan menjadi 2-0.

Pemain tuan rumah semakin bersemangat untuk menambah keunggulan. Sementara, mental pertandingan pemain Singapura kian ambruk.

Menit 57, Garuda Muda kembali berhasil menambah keunggulan menjadi 3-0. Gol tim tuan rumah berhasil dilesatkan oleh Fadilah Nur Rahman melalui tendangan penalti.

Akhirnya, pemain pengganti Yadi Mulyadi melengkapi kemenangan Timnas Indonesia melalui gol yang dicetaknya pada menit 74.

Skor 4-0 bertahan hingga pertandingan berakhir.

Susunan Pemain

Indonesia U-16 XI: Ahludz Dizkri Fikri; Liba Valentino, M. Reza Fauzan, Amiruddin Bagas, Fadilah Nur Rahman, Hamsa Lestaluhu, Kartika Vadayanto, Brylian Negietha, Miftahul Husyen, Alsyah Rizky, Amiruddin Bagus.

Singapura U-16 XI: Dylan Christopher, Mohamad Syafiq, Mohammad Irfan, Muhammad Fathullah, Nicky Melvin, Muhammad Ryaan, Iman Hakim Ibrahim, Muhammad Farhan, Danish Qayyum, Chua Zikos, Marc Ryan.

6.3K