Liga Inggris

Rebut Tiga Gelar Juara, Ferdinand Sebut Man United Tetap Mengecewakan

Sabtu, 24 Juni 2017 20:01 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Indosport.com
Mantan pemain Manchester United, Rio Ferdinand. Copyright: © Indosport.com
Mantan pemain Manchester United, Rio Ferdinand.

Semenjak mulai ditangani oleh Jose Mourinho di musim 2016/17, Manchester United bisa dibilang mulai mengalami perbaikan yang signifikan.

Hasilnya tiga gelar juara sudah berhasil didapatkan oleh klub yang bermarkas di Old Trafford itu di sepanjang musim 2016/17, yakni Community Shield, Piala Liga Inggris, dan terakhir juara Liga Europa 2016/17.

Baca Juga

Sayangnya, meski sukses meraih tiga gelar juara tersebut, di kancah Liga Primer Inggris penampilan Setan Merah masih belum memuaskan. Di akhir musim 2016/17 mereka hanya bisa finis di peringkat enam dengan koleksi 69 poin.

© Marca
Caption Copyright: MarcaFerdinand menyebut Man United tetap mencewakan karena finish peringkat keenam di Liga Primer Inggris.

Catatan itulah yang sangat disayangkan oleh bek legendaris Man United, Rio Ferdinand mengatakan performa mantan timnya masih mengecewakan, meski ia tidak memungkiri bahwa Mourinho telah melakukan pekerjaan yang baik.

"Untuk hasil kerja yang ia tunjukkan, kita bisa katakan Mourinho berhasil menjalankan perannya dengan sukses," ucap Ferdinand seperti dikutip dari Mirror.

© INDOSPORT
Jose Mourinho saat mencium trofi liga Europa. Copyright: INDOSPORTJose Mourinho saat mencium trofi liga Europa.

"Namun, finis di peringkat enam, dengan skuat dan tidak banyak permasalahan, Anda bisa katakan ini masih merupakan musim yang buruk bagi Man United," tambah pria kelahiran 7 November 1987 itu.

Dalam kesempatan itu, Ferdinand mengatakan Mourinho masih memiliki banyak pekerjaan rumah di Man United, terutama mengembalikan kesan permainan membosankan yang sempat melekat saat tim diasuh oleh David Moyes dan Louis van Gaal.

"Saya jujur saja mengatakan sudah mulai ada perubahan dari gaya permainan tim. Kesan datang ke Old Trafford akan menjadi membosankan sudah mulai berkurang."

© Matthew Ashton - AMA / Contributor / Getty Images
Caption Copyright: Matthew Ashton - AMA / Contributor / Getty ImagesMourinho dibuat telah membuat laga Man United lebih hidup ketimbang saat dilatih Van Gaal.

"Tidak bisa dipungkirii, sudah lama saya tidak merasa kesenangan menyaksikan langsung laga di Old Trafford selama beberapa musim terakhir. Musim ini sudah ada perbaikan dan saya berharap hal itu bisa terus berlanjut," tutupnya.

1.4K