Liga Primer Inggris

Ditinggal Rekan Satu Tim, Bintang Everton Beri Sinyal Hengkang?

Rabu, 12 Juli 2017 21:05 WIB
Editor: Rendy Gusti
© Michael Steele/Getty Images
Bintang muda Everton, Ross Barkley. Copyright: © Michael Steele/Getty Images
Bintang muda Everton, Ross Barkley.

Masa depan bintang Everton, Ross Barkley semakin meruncing setelah dirinya tak termasuk dalam skuat yang terbang ke Tanzania untuk melakoni tur pramusim. Padahal, beberapa rekrutan baru The Toffees seperti Wayne Rooney, Michael Keane, dan Davy Klaassen tergabung di dalam skuat.

© John Powell / Contributor / Getty Images
Caption Copyright: John Powell / Contributor / Getty ImagesRoss Barkley kala melawan Liverpool.

Menurut konfirmasi dari pihak klub, gelandang berusia 23 tahun itu tengah mendapatkan cedera pangkal paha yang membuatnya tak dimasukkan ke dalam tur pramusim, dilansir dari Daily Mail.

Saat ini Ross Barkley tengah menyisakan 1 musim pada kontraknya bersama Everton. Dirinya sempat menyatakan enggan memperpanjang kontraknya dan membuat sang pelatih, Ronald Koeman kesal. Pelatih asal Belanda itu mengatakan bahwa Barkley harus dijual jika tak ingin memperpanjang kontraknya.

© Internet/dailymail.co.uk
Para pemain Everton tengah mempersiapkan diri untuk melakoni tur pramusim di Tanzania. Copyright: Internet/dailymail.co.ukPara pemain Everton tengah mempersiapkan diri untuk melakoni tur pramusim di Tanzania.

Atas situasi tersebut, Tottenham Hotspur dan Arsenal pun mulai memantau perkembangan gelandang asal Inggris itu. Di musim 2016/17 lalu, Barkley tampil apik dengan catatan 6 gol dan 9 assists dari 39 laga di semua kompetisinya.

Baca Juga

  • Tak Ikut Tur Pramusim, Ed Woodward Segera Rampungkan Transfer Senilai Rp1,6 Triliun?

  • Bukan ke Persib, Spasojevic Akan Bermain untuk Persija

Jika Everton harus menjual pemain bintangnya, mereka tidak akan melepas Barkley dengan harga kurang dari 50 juta poundsterling, atau setara dengan Rp859 miliar. Namun, hingga saat ini belum ada tawaran resmi, baik itu dari klub peminat seperti duo London Utara.

© Internet
Caption Copyright: InternetBintang Swansea City, Gylfi Sigurdsson.

Apabila Ross Barkley hengkang dari Merseyside Biru, maka Ronald Koeman sudah memiliki nama penggantinya. Ia adalah gelandang Swansea City, Gylfi Sigurdsson yang menjadi buruan pertama mantan pelatih Southampton tersebut.

502