Kualifikasi Piala AFC U-23 2018

Jelang Lawan Mongolia, Gelandang Timnas U-22 Dapat Peringatan Keras

Jumat, 21 Juli 2017 13:03 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Timnas U-22. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Timnas U-22.

Tim Nasional (Timnas) U-22 Indonesia akan melawan Mongolia U-22 pada laga kedua kualifikasi Piala AFC U-23 hari ini, Jumat (21/07/17). Karenanya, pemain Timnas U-22 diharapkan memperbaiki konsep permainan terutama untuk posisi gelandang bertahan dan center back.

Hal tersebut diungkapkan oleh mantan pesepakbola jebolan proyek PSSI Primavera, Supriyono Prima. Ia dengan tegas menyatakan Timnas U-22 Indonesia harus mengubah pola permainan dan lebih meningkatkan koordinasi antar lini.

Supriyono yang juga merupakan seorang pelatih dengan lisensi C AFC itu mengingatkan pemain Timnas U-22 terutama di posisi gelandang bertahan. Pemain di pos tersebut diharapkan menjadi orang pertama yang bisa menghalau serangan jika ingin meraih kemenangan atas Mongolia.

Baca juga:

"Yang harus dibenahi yang jelas perbaiki konsep permainan, bagaimana ketika bertahan maupun menyerang," ujar Supriyono Prima.

"Kemudian lini yang harus di perhatikan adalah 2 center back dan gelandang bertahan. Ketika ada serangan dari lawan, gelandang bertahan menjadi pemain pertama yang memutus arus serangan lawan sebelum masuk ke area pertahanan," sambungnya.

Pernyataan Supriyono tersebut mengacu pada penampilan gelandang bertahan Timnas U-22, M. Hargianto saat kalah 0-3 dari Malaysia, Rabu (19/07/17) lalu. Ketika itu pemain Persija Jakarta tersebut tampil kurang maksimal dan sering melakukan long pass yang kurang efektif serta kurang bisa mengendalikan emosinya.

Usai melawan Mongolia, Timnas U-22 akan dihadapkan dengan laga berat melawan tuan rumah Thailand pada Minggu (23/07/17) mendatang. Saat ini Indonesia ada di dasar klasemen grup H, tertinggal tiga angka dari Malaysia dan satu angka dari Mongolia dan Thailand.

1.4K