Turut Berduka, Eks Persib dan Persija Sambangi Kediaman Ricko Andrean

Rabu, 2 Agustus 2017 21:38 WIB
Kontributor: Gita Agiet | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

Almarhum Ricko Andrean yang merupakan korban pemukulan oknum Bobotoh hingga meninggal dunia di laga Persib kontra Persija, Sabtu (22/07/17) lalu, terus mendapatkan simpati, termasuk dari Aliyudin.

Mantan pemain yang beroperasi sebagai striker ini sengaja mendatangani kediaman Ricko yang berada di Cicadas, Bandung, hanya untuk menyampaikan belasungkawa. Terlebih dirinya pernah ikut memperkuat Persib Bandung dan Persija Jakarta.

© Muhammad Ginanjar/Indosport.com
Almarhum Ricko Andrean yang merupakan korban pemukulan oknum bobotoh hingga meninggal dunia di laga Persib kontra Persija, Sabtu (22/7/2017) lalu, terus mendapatkan simpati termasuk dari Aliyudin. Copyright: Muhammad Ginanjar/Indosport.comAliyudin menyambangi kediaman almarhum Ricko Andrean.

"Tujuan saya ke sini tak lain dan tak bukan hanya ingin menyampaikan duka yang sedalam-dalamnya kepada Ricko. Hati saya merasa terpanggil saja ingin menyampaikan duka cita kepada keluarga," ungkap Ali.

Ali yang kini sudah gantung sepatu ini berharap ke depan tidak ada lagi korban berjatuhan. Cukup terakhir Ricko yang menjadi korban dalam rivalitas suporter ini.

"Mudah-mudahan ini yang terakhir untuk perseteruan suporter The Jak dan Viking (Bobotoh) bisa bergandengan tangan dan berdamai," harapnya.

© Persib.co.id
Ricko Andrean Copyright: Persib.co.idRicko Andrean.

Bahkan Ali memiliki niat untuk menyatukan kedua suporter ini di kediamannya di Bogor, seperti yang dilakukan di perbatasan lainnya.

"Saya ingin merangkul kedua suporter dengan cara mendamaikan karena rumah saya itu jujur saja perbatasan, separuh The Jakmania, separuh Viking," katanya.

"Mudah-mudahan dengan adanya kejadian ini mereka bisa saling merangkul agar tidak ada lagi perseteruan. Itu harapan untuk di Bogor sana," pungkas pria 37 tahun ini.

576