4 Fakta Menarik Sepakbola Timor Leste

Minggu, 20 Agustus 2017 11:51 WIB
Editor: Agus Dwi Witono
 Copyright:

Sejak resmi berpisah dari Republik Indonesia pada 1999 dan berdaulat sejak 2002, sepakbola di Timor Leste nyaris tak ada gaungnya. Timor Leste selalu dipandang sebelah mata oleh tim-tim yang pernah mereka hadapi. Faktanya, Timor Leste memang jarang meraih kemenangan baik di laga resmi maupun persahabatan tidak resmi.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Caption Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTTimnas Timor Leste saat bertemu Timnas Korea Selatan.

Maklum, infrastruktur pendukung perkembangan sepakbola di negara yang pernah menjadi provinsi ke-27 Indonesia itu masih jauh dari kata cukup. Stadion paling megah di sana pun hanya ada satu. Yaitu Stadion Nasional di Kota Dili.

Stadion tersebut pada awalnya hanya berkapasitas 5.000 penonton saja. Pada 2011 dilakukan renovasi hingga mampu menampung 13.000 penonton.

Namun demikian, geliat sepakbola di Timor Leste kini tak bisa dipandang remeh. Apalagi mereka juga giat melakukan naturalisasi pemain, yang belakangan melahirkan masalah besar bagi Timor Leste.

Berikut ini INDOSPORT sajikan 4 fakta menarik soal sepakbola Timor Leste yang disarikan dari sejumlah sumber.

1.6K