Mata Bangga dengan Perlakuan Fans Man United ke Wayne Rooney

Selasa, 19 September 2017 02:37 WIB
Penulis: Isman Fadil | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© getty images
Romelu Lukaku dan Wayne Rooney sama-sama lakoni laga lawan mantan klub. Copyright: © getty images
Romelu Lukaku dan Wayne Rooney sama-sama lakoni laga lawan mantan klub.

Laga pekan kelima Liga Primer Inggris 2017/18 menjadi sedikit spesial bagi sosok Wayne Rooney. Pasalnya, ia untuk kali pertama berhadapan langsung dengan Manchester United, sejak resmi berpulang ke Everton.

Menghadapi United yang merupakan kesebelasan di mana ia meraih 16 gelar selama berkarier menjadi hal yang penuh dilematisme bagi seorang Rooney. Namun di pertandingan semalam ia tetap bermain profesional. Dua tendangan berhasil ia lesakkan ke gawang United, satu di antaranya on target.

Saat Rooney ditarik keluar pada menit ke-82, ribuan suporter Setan Merah pun melakukan standing ovation. Bahkan, pelatih Manchester United, Jose Mourinho juga menghampiri mantan striker Timnas Inggris itu dan bersalaman kepadanya.

Salah satu bintang Man United, Juan Mata, merasa bangga dengan perlakuan suporter MU yang memadati Old Trafford terhadap Wayne Rooney. Menurut mantan pemain Chelsea tersebut, Rooney memang pantas mendapatkan penyambutan hangat dari suporter.

"Saya ingin menyoroti kembalinya Wayne Rooney ke Old Trafford. Dia adalah bagian dari legenda Manchester United dan orang banyak memberinya tepuk tangan yang pantas dia dapatkan saat diganti," tulis Mata di blog pribadinya, juanmata8.com.

© INDOSPORT
Juan Mata, gelandang Manchester United. Copyright: INDOSPORTGelandang Manchester United,Juan Mata.

"Melihat rasa hormat dari fans kami di stadion kepada mantan kapten kami benar-benar bergerak, membuat Anda merasa bangga dengan klub ini. Saya pikir Wayne masih banyak hal untuk dikatakan di sepakbola dan saya berharap yang terbaik untuknya. sisa musim ini," sambungnya.

Pemain yang dijuluki Wazza tersebut tentu adalah sosok spesial bagi para pendukung Manchester Merah. Selama 13 musim membela Manchester United, pemain 31 tahun tersebut berhasil meraih satu trofi Liga Champions, satu Liga Europa, lima Liga Primer Inggris, satu Piala FA, dan empat Piala Liga Inggris.

Selain itu, Rooney juga merupakan top skor sepanjang masa Manchester United. Ia mencetak 253 gol dalam 559 penampilan di seluruh kompetisi.

826