Liga 1

Hanya Imbang, Pelatih Bali United Beberkan Kelebihan Persib

Kamis, 21 September 2017 19:27 WIB
Kontributor: Gita Agiet | Editor: Ramadhan
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro.

Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro ucapkan rasa syukur setelah di laga lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 2017 yang telah digelar di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Kamis (21/9/2017) para pemainnya berhasil mencuri poin atas tuan rumah Persib Bandung.

Menurutnya hasil imbang ini cukup realistis bagi kedua tim karena selama 2x45 menit, pertandingan cukup alot hingga laga pun berakhir dengan skor imbang 0-0.

“Kemarin saya bicara kalau Tuhan mengizinkan bisa berbagi poin atau tiga poin. Ternyata ini mungkin yang terbaik bagi kita dan mungkin bagi Persib. Apapun hasilnya kita syukuri," ucap pelatih Bali United, Widodo C Putro usai pertandingan.

© Gita Agiet/INDOSPORT
Hasim Kipuw dan Widodo C Putro, pemain dan pelatih Persib Bandung. Copyright: Gita Agiet/INDOSPORTHasim Kipuw dan Widodo C Putro, pemain dan pelatih Persib Bandung.

Widodo tak memungkiri bahwa taktik dan strateginya tidak berjalan dengan baik di laga tersebut. Sehingga hanya satu peluang didapatkan Bali United melalui Fadil yang membentur tiang gawang.

"Mungkin mereka (Persib) bisa baca permainan kami dan bisa patahkan serangan kami. Begitu bola di tengah, mereka sudah pressing. Itu jadi kesulitan kami," katanya.

Namun tidak hanya Bali, Widodo menganggap bahwa Persib pun mengalami kendala. Buktinya mereka hanya mampu menciptakan dua tembakan kearah gawang dari delapan kali percobaan dilakukan.

"Kami punya taktik dan strategi di mana kami sudah evaluasi gaya permainan Persib. Mereka bertumpu pada sayap. Bukan sayap yang dipatahkan tapi asal mulanya itu dari mana sehingga penetrasi ke depan tidak akurat. Dan setelah itu dipatahkan masih lolos kita kunci di sayap mereka," katanya.

© Arief Rahman/INDOSPORT
Pemain Bali United menjegal Shohei Matsunaga. Copyright: Arief Rahman/INDOSPORTPemain Bali United menjegal Shohei Matsunaga.

Oleh karena itu, mantan pelatih Sriwijaya FC ini hanya bisa bersyukur dengan apa yang telah diraih. Sebab hasil ini membuat timnya masih berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2017 dengan perolehan 49 poin.

"Tentu kami ingin menang. Tapi itu yang sudah maksimal dari kami," katanya.

Hal yang sama diungkapkan bek sayap Bali United, Hasyim Kipuw. Menurutnya hasil ini patut disyukuri karena timnya bertindak sebagai tim tamu.

"Saya mewakili pemain bersyukur karena bisa mencuri poin di sini (Bandung) walaupun hanya satu poin. Walau hanya satu poin tapi kita masih bisa bersaing di papan atas lagi," tandasnya.

851