Liga Primer Inggris

Meski Nganggur, Allardyce Ogah Latih Wayne Rooney cs

Rabu, 15 November 2017 22:00 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Galih Prasetyo
 Copyright:

Mantan pelatih Timnas Inggris Sam Allardyce mengaku tidak tertarik untuk mengisi bangku kosong yang ada di Everton. Sebab, Allardyce merasa bahwa dirinya tidak diinginkan berada di sana.

Pelatih yang sempat menukangi Sunderland ini memang sempat dikaitkan untuk memimpin Everton pada musim ini.  Namun dirinya ragu untuk menjadi pelatih kepala di tim berjulukan The Toffes tersebut.

Namun selama ini, Allardyce belum dapat tawaran resmi dari pihak Everton mengenai pekerjaannya itu. Maka dari itu, dirinya lebih memilih memutuskan untuk menarik diri lebih dulu.

“(Tawarn) tidak pernah terwujud seperti yang saya kira. Bagi saya, terlalu lama membuat keputusan, saya harus mengambil keputusan sendiri,” tuturnya kepada talkSport.

Apalagi, hampir sebagian publik Goodison Park tidak menginginkan kehadiran Allardyce. Karena, pelatih 63 tahun tersebut tidak memiliki rekam kerja yang begitu baik selama karier kepelatihannya.

© internet
Sam Allardyce (West Ham) saat di Liga Premier. Copyright: internetSam Allardyce saat di Liga Premier.

“Keputusannya mungkin lebih baik bukan saya, ini adalah klub yang luar biasa, ini akan menjadi pekerjaan yang hebat, tapi rasanya tidak tepat. Mereka (Everton) ragu-ragu bahwa saya adalah orangnya,” tutupnya.

Saat ini, Everton berada di posisi 15 klasemen semntara Liga Primer Inggris. Mereka hanya terpaut dua angka dari West Ham United, yang berada di zona degradasi.

35