Liga Champions

Data dan Fakta Atletico vs AS Roma: Berharap Chelsea Dikalahkan Qarabag

Rabu, 22 November 2017 21:13 WIB
Editor: Galih Prasetyo
© Grafis:Yanto/Indosport.com
Prediksi Atletico Madrid vs AS Roma Copyright: © Grafis:Yanto/Indosport.com
Prediksi Atletico Madrid vs AS Roma

Sebuah laga krusial bakal terjadi pada lanjutan matchday ke-5 Grup C Liga Champions 2017/18 yang mempertemukan Atletico Madrid VS AS Roma yang di gelar, Kamis (23/11/2017) waktu setempat.

Pasalnya, untuk menjaga peluang lolos ke babak 16 besar, Atletico harus menang kala menghadapi AS Roma. Hasil imbang pun cukup, selama Chelsea kalah di kandang Qarabag.

Selain itu, jika Atletico menang dan Qarabag kalah lawan Chelsea, maka Atletico dapat dipastikan bakal finis minimal peringkat 3 klasemen Grup C.

Untuk diketahui, Atletico hanya kalah 2 kali dalam 36 laga Eropa terakhirnya di markas mereka Vicente Calderon, tapi belum pernah menang sekalipun sejak pindah ke Estadio Wanda Metropolitano.

Rekor kandang Atletico saat melawan tim-tim Italia terbilang cukup baik dengan meraih 7 kali kemenangan dan hanya 3 kali kalah dari total 10 pertandingan.

Terakhir kali Atletico menang melawan ti asal Italia adalah saat berhasil mengalahkan Juventus dengan skor 1-0 di fase grup Liga Champions 2014/15.

© Twitter/@SquawkaNews
Antoine Griezmann saat melepaskan tendangan ke gawang Barcelona. Copyright: Twitter/@SquawkaNewsAntoine Griezmann saat melepaskan tendangan ke gawang Barcelona.

Sepanjang sejarah bertemu dengan AS Roma, Atletico diketahui belum pernah kalah. Atletico menang 2 kali dengan skor 2-1 di perempat final UEFA Cup 1999 dan imbang 0-0 di matchday pertama Liga Champions musim ini.

Namun jelang laga tersebut Atletico bakal tidak diperkuat oleh Stefan Savic yang terkena skorsing. Atletico meraih 7 hasil imbang dan hanya menang 2 kali dalam 9 laga di semua kompetisi sejak kalah 1-2 menjamu Chelsea pada matchday 2.

Dan untuk diketahui, dalam 9 laga terakhirnya di semua kompetisi, Atletico hanya mencetak 6 gol. Antoine Griezmann belum mencetak gol lagi untuk Atletico di semua kompetisi sejak menyarangkan gol penalti kala menghadapi Chelsea pada matchday 2 lalu.

© INDOSPORT
Atletico Madrid. Copyright: INDOSPORTAtletico Madrid.

Jika pertandingan nanti berakhir dengan hasil imbang, maka sudah cukup bagi Roma untuk memastikan diri lolos ke babak selanjutnya.

Apalagi, Roma berhasil meraih kemenangan saat menghadapi Atletico dan Chelsea imbang atau kalah lawan Qarabag, maka Roma pasti finis sebagai juara grup.

Sedangkan untuk AS Roma, rekor tandang mereka saat melawan tim-tim Spanyol adalah 4 kali menang, 3 kali seri, dan 7 kali kalah. 

© INDOSPORT
Selebrasi pemain AS Roma. Copyright: INDOSPORTSelebrasi pemain AS Roma.

Terakhir kali Roma meraih kemenangan saat menghadapi tim asal spanyol adalah kala menghadapi Villarreal di babak 32 besar Liga Europa 2016/17. Roma berhasil mengalahkan Villareal dengan skor telak 4-0.

Roma sudah meraup 4 poin dari 2 laga tandangnya di Grup C, yakni lewat kemenangan 2-1 atas Qarabag dan hasil imbang 3-3 di markas Chelsea.

© Leggo
Fans AS Roma, Copyright: LeggoFans AS Roma,

Roma selalu menang dalam 6 laga terakhirnya di semua kompetisi, bahkan berhasil mencatatkan 4 clean sheet.

Hebatnya lagi, sang Kiper Allison telah mencatatkan 7 clean sheet dalam 12 penampilan untuk Roma di Serie A musim ini.

1.1K