Liga 1

Jadi Top Skor Liga 1, Comvalius Tak Pernah Bobol Gawang Persib

Rabu, 22 November 2017 13:27 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla | Editor: Galih Prasetyo
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Sylvano Comvalius. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Sylvano Comvalius.

Peri Sandria sang legenda Maung Bandung, pemegang rekor pencetak gol terbanyak Liga Indonesia harus rela rekornya direbut striker Bali United, Sylvano Dominique Comvalius.

Jumlah 34 gol yang bertahan selama 22 tahun milik Peri, kini telah terlewati oleh jumlah gol Comvalius. Selama ajang Go-Jek Traveloka Liga 1 ini Comvalius berhasil mencetak 37 gol dan menjadikannya top skor di musim 2017 ini.

Namun, dari banyaknya gol yang dicetak Comvalius tak berlaku bagi gawang Persib Bandung. Walau menjadi top skor, ia tak bisa menjebol gawang Persib selama kompetisi Go-Jek Traveloka Liga 1.

Dari dua pertemuan di Bali dan Bandung, pemain asal Belanda itu tak mampu mencetak satu pun gol ke gawang Maung Bandung. Total 180 menit Comvalius mandul jika bertemu Persib.

Sepanjang kompetisi Liga 1, dari 18 tim yang ada, 16 gawang tim lawan atau sebanyak 89% mampu ia jebol. Ia malah berhasil menjebol gawang sang Juara Liga 1, Bhayangkara FC, sebanyak tiga gol berhasil dibuat Comvalius.

Selain PERSIB, satu lagi tim yang gawangnya tak bisa Comvalius robek, yakni Pusamania Borneo FC.

© Beny Raharjo/INDOSPORT
Caption Copyright: Beny Raharjo/INDOSPORTPenjaga gawang PERSIB, M Nasir

Meski hanya berhasil menduduki posisi ke-13 di klasemen akhir Liga 1, pertahanan Maung Bandung menjadi yang kedua terkuat selama musim ini dengan kemasukan 34 gol. Yang pertama diduduki Persija Jakarta dengan jumlah kemasukan 24.

Selain itu penjaga gawang Persib, M. Natshir mencatatkan rekor sebanyak 9 kali cleansheet, atau ketiga terbaik di musim ini di bawah kiper Persija, Andritany Ardhiyasa dan M. Ridho Dzajulie dari Borneo FC.

689