Liga Indonesia

Bakal Gantikan Iwan Setiawan di Borneo FC, Begini Reaksi Mantan Kapten Timnas Indonesia

Jumat, 22 Desember 2017 15:35 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Mantan kapten Timnas Indonesia, Ponaryo Astaman. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Mantan kapten Timnas Indonesia, Ponaryo Astaman.

Untuk menghadapi Piala Presiden 2018, Borneo FC telah mengisyaratkan akan mengganti tim kepelatihan, dimana pelatih utama, Iwan Setiawan tidak akan mendampingi. Sebagai gantinya, Presiden Borneo FC, Nabil Husein mengatakan akan menunjuk eks kapten Timnas Indonesia yang juga mantan pemain klub, Ponaryo Astaman untuk memimpin Pesut Etam.

"Piala Presiden sama kaya tahun lalu, tim kedua yang akan main dan saat ini masih dicari pelatihnya. Sempat diobrolkan juga dengan Ponaryo Astaman, aga kita bisa nilai untuk kerjaan dia. Cuma belum kita putuskan, tunggu beberapa saat lagi," tutur Nabil Husein.

© bola.net
Presiden PBFC, Nabil Husein. Copyright: bola.netPresiden Borneo FC, Nabil Husein.

Menanggapi rumor dan pilihan Presiden klub tersebut, Ponaryo Astaman kemudian angkat bicara. Menurutnya, penunjukkan itu memang baru sekedar pembicaraan biasa dan ia masih menunggu kepastiannya. Pria 38 tahun itu memilih untuk tidak berbicara banyak dan menyerahkan pada manajemen.

"Belum itu, masih off the record (baru pembicaraan biasa), iya nanti tunggu saja kepastiannya maksudnya," aku Ponaryo ke INDOSPORT.

"Tidak perlu respon lah (komentar), ada- ada saja teman-teman wartawan ini. Nanti saja kan ketahuan kalau sudah jadi," sambungnya seraya tertawa.

© Twitter@PusamaniaBorneo
Ponaryo Astaman Copyright: Twitter@PusamaniaBorneoPonaryo Astaman.

Ponaryo sejatinya bukan nama baru di Borneo FC. Selain berstatus sebagai mantan pemain tim Pesut Etam, Ponaryo saat ini sudah mengantongi lisensi A AFC untuk kepelatihan, dan sempat menemani Iwan Setiawan sebagai asisten dalam beberapa laga terakhir Liga 1 2017.

Sementara untuk tim yang diturunkan di Piala Presiden 2018 nanti, Borneo FC akan menurunkan tim lapis kedua layaknya di tahun ini saat mencapai final di bawah asuhan Ricky Nelson. Sedangkan, pelatih Iwan Setiawan akan fokus dengan skuat utama Pesut Etam yang akan menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta pada Januari nanti.

46