Liga Indonesia

Lepas Terens Puhiri, Borneo FC Datangkan Kapten Timnas Kyrgyzstan

Jumat, 22 Desember 2017 18:09 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla | Editor: Ardini Maharani Dwi Setyarini
 Copyright:

Borneo FC baru saja melepas wonderkidnya, Terens Puhiri. Terens bergabung bersama klub Thailand, Port FC. Pemain asal Papua ini resmi diperkenalkan kepada publik Thailand Rabu (20/12/17) lalu.

Ditinggal pelari tercepatnya, Borneo FC tambah kekuatan baru. Klub asal Kalimantan Timur itu mendatangkan defender asingnya, Azamat Baimatov.

Azamat Baimatov resmi menggenapi kuota pemain asing Borneo FC. Selama tampil 28 kali bersama Timnas Kyrgyzstan, pemain yang juga sebagai Kapten di Timnas ini mampu meraih 5 gol.

Baimatov juga sempat datang ke Indonesia beberapa waktu lalu, ketika berlaga di ajang Aceh World Solidarity Cup 2017 lalu.

Instagram dan twitter resmi Pesut Etam, @Borneofc, juga sudah mengumumkan resminya kedatangan Baimatov ke Samarinda.

Dengan diumumkannya Baimatov, sontak saja postingan terakhirnya di instagram di banjiri komen para fans yang senang menyambut kedatangannya.

 

♔ Достор эртен корушкончо Буйруса☺️👋🏼 #Тамашоу#10жыл #Юбилей#чейрекфинал

A post shared by Azamat Baimatov 🇰🇬 (@azamat_baimatov_official) on

@onlyfootball_id Good Luck in Samarinda, Borneo 👊👊👊😋

@riopmbdi Selamat datang di kotanya para JUARA!

@pesona_mahakam See you segiri stadium 👐🇮🇩

@interiorcreativeidn WELCOME TO BORNEO FC #JAYALAHPESUTETAM

@stehsyaj Welcome to city tepian

@wis.wrdn Goodluck for your carrier in Indonesia @azamat_baimatov_official

118