Liga Spanyol

Agen Sebut Karim Benzema Frustasi di Real Madrid?

Selasa, 23 Januari 2018 05:32 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
 Copyright:

Karim Benzema yang terus-terusan mendapatkan ejekan dari para pendukung Real Madrid setiap kali dimainkan oleh Zinedine Zidane. Terkait situasi ini, Benzema pun mendapat pembelaan dari agennya, Karim Djaziri yang baru saja melakukan sebuah wawancara ekslusif yang dilansir dari Marca.

Situasi sulit sang striker bersama Los Blancos masih terus berlanjut saat dirinya bermain sebagai pemain pengganti dimenit ke-64. Namun, sejak Benzema masuk ke dalam lapangan dan setiap kali dia memegang bola, siulan dan ejekan memenuhi Stadion Santiago Bernabeu di laga menghadapi Deportivo La Coruna, Minggu (21/01/18) malam.

Benzema yang sedang kesulitan dengan kebugarannya sejauh musim ini, membuat dirinya dijadikan kambing hitam oleh suporter terkait performa buruk yang dialami oleh Real Madrid. Melihat keadaan yang menimpa kliennya, sang agen pun mengungkapkan bahwa dirinya tidak layak mendapatkan ejekan-ejekan tersebut.

"Saya kenal dia sejak usia 15 tahun, ketika dia berkarier profesional. Tidak adil melihat dia diejek ketika Real Madrid menang dan dia kembali bermain usai cedera yang panjang. Karim telah menunjukkan komitmennya pada klub ini, jadi dia tidak layak diperlakukan seperti ini," ucap sang agen kepada Marca.

© INDOSPORT
Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema akan membagi bola usai gawangnya dibobol pemain Girona. Copyright: INDOSPORTCristiano Ronaldo dan Karim Benzema akan membagi bola usai gawangnya dibobol pemain Girona.

Djaziri juga menyebutkan bahwa para suporter Los Blancos cukup aneh karena mengejek sang pemain. Pasalnya, hal buruk tersebut dialami bukan karena penampilan Benzema buruk, bahkan sang pemain tidak bermain sebagai starter di laga terakhir.

"Saya tidak tahu. Tapi saya tegaskan, Real Madrid menang dan Karim bahkan tidak starter di laga itu. Dia paham jika diejek karena performa yang buruk, tapi ini sulit untuk diterima untuk seorang pesepakbola yang sudah memberikan segalanya selama 9 tahun untuk sebuah klub," tukas Djaziri.