Liga Inggris

Karena Berbicara Rasis, Direktur West Ham Dipecat

Sabtu, 3 Februari 2018 07:54 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Abdurrahman Ranala
© Mirror
Tony Henry Copyright: © Mirror
Tony Henry

West Ham United secara resmi memecat Direktur Perekrutan Pemain Tony Henry, Jumat (02/02/18). Tony dipecat setelah sebelumya diberhentikan sementara menyusul peryataannya rasialnya terkait kebijakan transfer klub.

Tony mengaku dalam wawancaranya dengan Daily mail bahwa West Ham tidak mau lagi membeli pemain asal Afrika, karena mereka memiliki sikap yang buruk dan sering membuat masalah. Tony bahkan tidak segan untuk menyebut nama mantan pemain West Ham Diafra Sakho sebagai contohnya.

Atas pernyataan Tony yang memantik banyak tanggapan negatif, pihak West Ham sebenarnya langsung memberikan klarifikasi.

“West Ham tidak memberikan toleransi kepada segala bentuk diskriminasi. Disini tempat yang inklusif, tidak memandang jenis kelamin, usia, kemampuan, ras, agama atau orientasi seksual. Semua orang berhak mendapat perlakuan yang sama di sini,” dilansir halaman resmi klub.

Setelahnya West Ham juga langsung melakukan penyelidikan. Disusul pula Federasi Sepakbola Inggris (FA) yang melakukan penyelidikan serupa sejak Kamis (01/02/18).

Mengomentari kejadian ini, Manajer West Ham David Moyes juga ikut buka suara.

"Komentarnya (Tony) salah. Kami membeli dua pemain Afrika pada batas akhir transfer, jadi saya bisa bilang dia salah," kata mantan Manajer Manchester United tersebut.

"Anda bisa melihat pemain yang kami beli dalam beberapa tahun ini, kami membeli pemain berkualitas, terbaik yang kami bisa, tidak penting dari mana mereka berasal," tambahnya.

© Getty Images
David Moyes memberikan instruksi kepada pemainnya di pinggir lapangan. Copyright: Getty ImagesDavid Moyes memberikan instruksi kepada pemainnya di pinggir lapangan.

Tony Henry sendiri bergabung dengan West Ham pada 2014. Setelah sebelumnya pernah bekerja untuk Everton, Sunderland dan Chelsea.

West Ham saat ini memiliki enam pemain  keturunan Afrika, Cheikhou Kouyate, Pedro Obiang, Angelo Ogbonna, Arthur Masuaku, Edimilson Fernandes, termasuk yang terbaru Joao Mario.

© DailyMail
Joao Mario resmi berseragam West Ham. Copyright: DailyMailJoao Mario resmi berseragam West Ham.
161