x

Timnas Indonesia U-16 Gelar TC di Tengah Pandemi, Bima Sakti Buka Suara

Jumat, 26 Juni 2020 19:15 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
Pelatih Timnas U16, Bima Sakti memperhatikan latihan anak asuhnya. Foto: PSSI

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-16 berencana menggelar pemusatan latihan (TC) di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, pada 6-29 Juli mendatang. Pelatih Bima Sakti pun angkat bicara terkait kegiatan di tengah pandemi virus corona.

Bima Sakti mengaku bersyukur karena sudah bisa menjalani latihan normal dengan berkumpul bersama. Sebelumnya, para pemain timnas Indonesia U-16 hanya berlatih mandiri dan dipantau secara virtual sejak April lalu. 

Baca Juga
Baca Juga

Pemusatan latihan kali ini sangat penting untuk persiapan timnas U-16 menuju Piala Asia 2020 yang berlangsung November nanti di Bahrain

"Terima kasih kepada PSSI yang sudah bekerja keras untuk mewujudkan TC timnas U-16 dilakukan di lapangan. TC ini sebagai persiapan menghadapi Piala Asia 2020," kata Bima Sakti dalam rilis PSSI yang diterima awak INDOSPORT, Jumat (26/6/20).

"Berbagai menu latihan akan kami berikan kepada pemain sambil melihat situasi. Bila sudah semakin kondusif kami rencanakan uji coba sesuai program yang kami buat," imbuhnya.

PSSI akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat selama pemusatan latihan timnas U-16. Sebanyak 26 pemain telah dipanggil tim pelatih yang terdiri dari muka lama dan tambahan pemain baru.

"Sebagian besar pemain yang kita panggil sama saat TC awal Maret lalu, serta beberapa tambahan pemain baru. Kami berharap pemain bisa datang dengan keadaan bugar dan bekerja keras selama TC," tukas Bima Sakti. 

Baca Juga
Baca Juga

Pemkot dan Dinas Kesehatan Kota Bekasi dilaporkan telah mengizinkan timnas U-16 menjalani latihan di Stadion Patriot. Hal itu disampaikan oleh Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi. 

Pada Piala Asia 2020, timnas Indonesia U-16 tergabung di Grup D bareng juara bertahan Jepang, China, dan Arab Saudi. Berat memang, tapi kans mereka belum sepenuhnya tertutup mengingat kekuatan tim-tim level usia junior tergolong merata.

PSSITimnas Indonesia U-16Stadion Patriot BekasiBima SaktiLiga IndonesiaPiala Asia U-16Bola IndonesiaBerita Timnas Indonesia

Berita Terkini