x

Cesc Fabregas Nilai Arsenal Lebih Butuh Trofi Piala FA

Sabtu, 1 Agustus 2020 12:20 WIB
Penulis: Mohammad Khalid Syihabuddin | Editor: Isman Fadil
Cesc Fabregas Nilai Arsenal Lebih Butuh Trofi Piala FA

INDOSPORT.COM - Mantan penggawa Chelsea, Cesc Fabregas menilai bahwa Arsenal lebih membutuhkan gelar juara Piala FA ketimbang The Blues di musim ini.

Pertandingan Piala FA musim 2019/2020, Sabtu (01/08/20) malam WIB, akan melangsungkan partai final antara Arsenal vs Chelsea.

Baca Juga
Baca Juga

Bertanding di Wembley Stadium, London, baik Arsenal dan Chelsea sebagai finalis sama-sama belum meraih satu trofi pun di musim ini. Hal tersebut membuat keduanya saling memiliki ambisi untuk mendapatkan gelar dalam pertandingan final Piala FA.

Chelsea sejatihnya punya kesempatan untuk bisa mendapatkan trofi lebih dulu di awal musim ini, tepatnya saat tampil pada final UEFA Super Cup. Namun langkah mereka menjadi juara terhenti oleh Liverpool yang akhirnya keluar sebagai pemenang.

Sementara Arsenal jauh lebih buruk, di mana mereka gagal melangkah dari babak 32 besar Europa Legague, dan cuma melaju sampai babak keempat EFL Cup. Di klasemen akhir Liga Inggris pun mereka hanya bisa finis di urutan kedelapan.

Sehingga partai final Piala FA usim ini benar-benar harus dimanfaatkan kedua tim untuk menjaga nama besar mereka di kancah Liga Inggris. terlebih, Arsenal menjadi pemegang gelar terpanjang di kompetisi tertua tersebut.

Hal tersebut sejalan dengan pandangan dari mantan penggawa Chelsea, yakni Cesc Fabregas yang mengatakan bahwa Arsenal lebih membutuhkan trofi juara Piala FA ketimbang The Blues. Melihat perjalanan The Gunners yang mendapatkan gelar terbanyak di kompetisi tertua di Inggris tersebut.

“Arsenal lebih membutuhkan gelar juara Piala FA. Chelsea pada dasarnya sudah memenangi trofi setiap musim, jadi dalam kasus ini berbeda,” kata Fabregas dilansir dari Telegraph.

“Dalam kebutuhannya, Arsenal lebih membutuhkan itu untuk kepercayaan diri pada musim depan dan lolos ke Eropa. Chelsea ada di Liga Champions dan Arsenal tak mempunyai apa-apa di momen ini,” tambah Fabregas.

Di final Europa League musim lalu, Arsenal juga bertemu dengan Chelsea. Hasil dalam pertandingan tersebut berhasil dimenangkan oleh klub London Barat. Ini bisa menjadi modal awal bagi pasukan Frank Lampard agar bisa meningkatkan kepercayaan diri dalam laga final nanti.

Baca Juga
Baca Juga

Sementara itu, di Piala FA sendiri pertandingan Arsenal vs Chelsea merupakan perjumpaannya di final untuk ketiga kali. Dalam edisi final sebelumnya, Chelsea belum sekali berhasil mememangkan pertandingan atas The Gunners.

Di sisi lain, Cesc Fabregas merupakan mantan pemain di kedua klub tersebut. Memperkuat Arsenal adalah debut pertamanya di Liga Inggris pada tahun 2003 silam, sedangkan membela Chelsea tahun 2014 hingga 2019. Saat ini dirinya membela AS Monaco.

ChelseaArsenalCesc FabregasPiala FALiga Inggris

Berita Terkini