x

Fakta dan Data Jelang Duel Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris

Sabtu, 16 Januari 2021 13:15 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
Pertandingan Liverpool vs Manchester United (Liga Inggris).

INDOSPORT.COM - Berikut sederet fakta dan data menjelang pertandingan big match Liga Inggris 2020-2021 antara Liverpool vs Manchester United.

Liverpool akan menjamu Manchester United di Stadion Anfield, pada laga pekan ke-18 Liga Inggris 2020-2021, Minggu (17/1/21) malam pukul 23.30 WIB.

The Reds akan melakoni laga berat melawan Manchester United, tim yang telah melengserkannya dari posisi puncak klasemen Liga Inggris musim ini. 

Baca Juga
Baca Juga

Tercatat, Setan Merah berada di posisi pertama klasemen dengan mengantongi 36 poin, atau selisih tiga poin dari Liverpool yang duduk di peringkat kedua.

Ujian tim besutan Jurgen Klopp semakin berat lantaran mereka akan berhadapan dengan Manchester United yang tengah dalam laju positif yakni meraih empat kemenangan dan satu kekalahan dalam lima pertandingan terakhir.

Sedangkan Liverpool sedang mengalami inkonsistensi, yakni meraih dua kemenangan, dua imbang dan satu kekalahan. Meski demikian, Mohamed Salah dkk masih memiliki kesempatan menang dan kembali merasakan posisi puncak jika mampu mengalahkan rival abadinya yang tengah panas.

Berikut ini rangkuman sejumlah fakta dan data jelang laga big match bertajuk The North West Derby antara Liverpool vs Manchester United:

Baca Juga
Baca Juga

Meski saat ini tengah dalam tren positif, namun Manchester United nyatanya memiliki rekor yang cukup buruk kala berhadapan dengan Liverpool.

Tercatat, The Red Devils menelan dua kekalahan di partai terakhirnya di Anfield, serta tiga kekalahan di kandang lawan pada Maret 2011.

Selain itu, Paul Pogba dkk juga tak pernah menang dalam empat pertemuan terakhirnya melawan Liverpool yakni dua hasil imbang dan kalah, terpanjang tanpa kemenangan dari Liverpool sejak lama pertandingan beruntun yakni pada Maret 2000 hingga Januari 2002.

Di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United tak pernah menang dari tiga laga melawan Liverpool yakni hanya mencatatkan dua hasil imbang dan satu kekalahan.

Tercatat, hanya ada dua manajer MU yang gagal memenangi empat pertandingan awalnya kontra Liverpool, yakni John Chapman (1921-1926) dan Tommy Docherty (1973-1976).

Sedangkan Jurgen Klopp akan mencatatkan pertandingan ke-200 nya dengan raihan 137 kemenangan di kompetisi sepak bola Liga Inggris. Angka ini juga membuat Klopp menjadi pelatih yang memiliki kemenangan terbanyak dalam 200 laga di sejarah Liverpool.

Manchester United untuk pertama kalinya berhadapan dengan Liverpool sebagai tim pemuncak klasemen sejak era Sir Alex Ferguson pada Januari 2013.

Manchester UnitedLiverpoolJurgen KloppOle Gunnar SolskjaerLiga InggrisBerita Liga Inggris

Berita Terkini