x

Bersama Koeman Jadi Penuh Drama, Lionel Messi Bawa Kabar Gembira Buat Barcelona

Minggu, 28 Februari 2021 12:50 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Lanjar Wiratri
Semenjak adanya Ronald Koeman sering banyak drama, Lionel Messi akhirnya sampaikan kabar bahagia bagi raksasa LaLiga Spanyol, Barcelona.

INDOSPORT.COM - Semenjak kedatangan Ronald Koeman tahun lalu, drama selalu menyertai raksasa LaLiga Spanyol, Barcelona. Setelah sempat mengancam bakal angkat kaki, Lionel Messi pun akhirnya sampaikan kabar bahagia.

Datang gantikan Quique Setien, eks pelatih Timnas Belanda itu dihadapkan suatu fakta berat. Ya, Blaugrana tak memiliki visi misi juara sepeninggal Pep Guardiola dan Luis Enrique ketika gagal menangkan gelar satu pun pada musim lalu.

Baca Juga
Baca Juga

Bayangkan saja, Real Madrid merebut gelar LaLiga Spanyol dan kemudian disusul oleh pembantaian Bayern Munchen dengan skor 2-8 kala lakoni pentas Eropa. Sudah jatuh tertimpa tangga, krisis finansial dengan hutang 1,2 miliar euro (Rp20 triliun) melanda.

Hadirnya Koeman justru menambah garam di luka Catalan ketika mengusir pemain-pemain potensial mulai dari Luis Suarez (Atletico Madrid), Ivan Rakitic (Sevilla), dan Arturo Vidal (Inter Milan). Alasannya sendiri tak lepas dari menutup kerugian finansial.

Kehilangan rekan sekompatriot ini tentu menyulut amarah Lionel Messi yang gembar-gembor ingin tinggalkan Barcelona lewat kiriman burofax bulan Agustus tahun lalu. Gara-garanya, Josep Maria Bartomeu selaku mantan presiden pun langsung turun tangan.

Baca Juga
Baca Juga

Sebelum akhirnya mundur dari jabatannya, Bartomeu berhasil buat La Pulga menetap dengan ancaman klausul rilis 700 juta euro (Rp12 triliun). Padahal saat itu, Jorge Messi sang ayah sekaligus agen kabarnya sudah mengontak Manchester City dan PSG.

Beragam media pun memberitakan jika kepindahan Lionel Messi dari Barcelona hanya tinggal menunggu waktu saja hingga akhir kontrak masa baktinya Juni nanti. Akan tetapi, drama ini pun punya akhir tak terduga bagi klub LaLiga tersebut.


1. Lionel Messi Akhiri Drama dengan Cara Menetap di Raksasa LaLiga, Barcelona

Kepergian Josep Maria Bartomeu dan sosok presiden penggantinya sudah membuat Lionel Messi punya kans tinggi menetap di LaLiga Spanyol, Barcelona.

Melansir laman Daily Mail dinukil dari Marca, striker berkebangsaan Argentina itu dipastikan bakal tetap bertahan di klub tempatnya bernaung selama 20 tahun. Alasannya? Sederhana, perginya Bartomeu dan adanya presiden punya andil besar kelak.

Walaupun sempat dikabarkan dapat tawaran menggiurkan seperti halnya bocoran kontrak empat tahun senilai 555 juta euro (Rp9,4 triliun) oleh media El Mundo, Messi kabarnya bakal tinggal dan itu bukan masalah uang. Tujuan utama murni demi prestasi.

Tak peduli meskipun Neymar mengajaknya ke PSG dan kemudian dapat tawaran gaji fantastis berkisar 922 ribu euro (Rp15 miliar) per-pekan atau reuni dengan Pep Guardiola lewat gabung Man City, penyerang ini tetap tak akan bergeming dari tempatnya.

Tentu saja hal ini tak lepas dari hasil pemilu dimana Joan Laporta jadi kandidat kuat mengalahkan dua lawan lainnya seperti Victor Font dan Toni Freixa. Mantan presiden ini cukup dikenal karena bawa kejayaan bagi Barca periode 2003-2010.

Tak cuma bisa membuatnya bertahan, Laporta juga bakal membuat Lionel Messi girang bukan kepalang. Pasalnya, Ronald Koeman bisa dipecat kemudian berlanjut kedatangan pelatih baru hingga legenda Barcelona demi mengarungi musim lanjutan LaLiga Spanyol.

BarcelonaLionel MessiLaLiga SpanyolRonald KoemanJoan LaportaLiga SpanyolJosep Maria BartomeuSepak Bola

Berita Terkini