Diganti Mario Sanggor, Ini Penyebab Bogor Siliwangi Ganti Pelatih

Minggu, 16 Desember 2018 12:38 WIB
Penulis: Shintya Maharani | Editor: Yohanes Ishak
© INDOSPORT
Profil Bogor Siliwangi Copyright: © INDOSPORT
Profil Bogor Siliwangi

INDOSPORT.COM - Pada akhir pertandingan di IBL Seri III Bali, Bogor Siliwangi harus rela ganti pelatih. Posisi yang tadinya ditempati oleh Ali Budimansyah, tergantikan oleh pelatih yang kerap dipanggil Coach Marsang atau Paul Mario Sanggor.

Untuk mengonfirmasi hal ini, INDOSPORT pun menghubungi Ali Budimansyah pada Minggu, (16/12/18) via telefon.

"Gak ada apa-apa sebenarnya, hanya saja Bogor Siliwangi butuh pelatih yang lebih fresh," ujar mantan pemain basket yang berjuluk Michael Jordan Indonesia ini.

Ali menegaskan bahwa tidak ada masalah antara dirinya dan para pemain. Justru, masalah sedang terjadi pada manajemen Bogor Siliwangi.

© INDOSPORT/Shintya Maharani
Pelatih Bogor Siliwangi, Ali Budimansyah Copyright: INDOSPORT/Shintya MaharaniPelatih Bogor Siliwangi, Ali Budimansyah

"Ada keadaan yang sedang tidak baik di manajemen, saya jadi tidak fokus," ungkapnya.

Di manajemen, Ali sendiri memiliki posisi jabatan sebagai Co-owner. Pergantian pelatih ini diakui Ali untuk kebaikan dan perkembangan Bogor Siliwangi ke depannya, khususnya di musim ini.

"Saya kerja sebagai co-owner, manajemen, dan juga pelatih. Ke atas kerja, ke bawah kerja, kondisi ini tidak baik untuk Siliwangi ke depannya," tutur Ali.

"Pemilihan Mario sebagai pelatih memang karena kami mencari pelatih yang hanya fokus melatih saja," jelasnya soal pemilihan Mario sebagai penggantinya.

Ali mengungkapkan, pergantian pelatih ini tidak akan memberikan perubahan signifikan dari pola permainan Bogor Siliwangi yang sebelumnya. Ditanya soal kontrak Mario melatih klub basket kebanggaan Bogor ini pun, Ali menjawab dengan sangat yakin.

"Insya Allah di musim ini tidak ada pergantian (pelatih). Untuk kali ini, kontraknya ya selama-lamanya lah," pungkasnya.

Ikuti terus berita IBL Indonesia di INDOSPORT.COM