Bantu Rockets Kalahkan Celtic, James Harden Ciptakan Rekor Baru

Jumat, 28 Desember 2018 14:43 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Getty Images
Selebrasi dari pemain megabintang Houston Rockets, James Harden. Copyright: © Getty Images
Selebrasi dari pemain megabintang Houston Rockets, James Harden.

INDOSPORT.COM - Pemain Houston Rockets, James Harden berhasil mencatatkan rekor baru setelah berhasil mengoleksi 45 poin dalam kemenangan melawan Boston Celtics.

Pada Jumat (28/12/18), Rockets selaku tuan rumah mengalahkan Celtics 127-113 di Toyota Center. Harden sukses mencetak 45 poin.

Dilansir dari akun Twitter ESPN, kontribusi tersebut berarti pebasket berusia 29 tahun itu kini telah mencetak skor setidaknya 35 poin dalam enam pertandingan berturut-turut di musim 2018/19.

Pencapaian ini mengokohkan Harden di posisi ke tiga sebagai pemain yang paling konsisten dalam 20 musim terakhir. Rekor Harden ini menyamai capaian Carmelo Anthony di musim 2012/13 saat masih bermain untuk New York Knicks.

Di posisi puncak, ada pemain legendaris LA Lakers, Kobe Bryant, yang berhasil mencetak skor lebih dari 35 poin dalam 13 pertandingan berturut-turut di musim 2002/03.

Sementara itu, di posisi runner up ada nama LeBron James yang terus konsisten mencetak lebih dari 35 poin dalam 9 pertandingan berturut-turut di musim 2005/2006.

Musim lalu, Harden berhasil memenangkan penghargaan sebagai pemain yang dinilai paling berharga di NBA (MVP NBA) dan menghalahkan pesaingnya, LeBron James dan Anthony Davis.