Hasil NBA Hari Ini: Bulls Gagalkan Comeback Sempurna Thunder

Selasa, 25 Januari 2022 12:11 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Reuters/Alonzo Adams-USA TODAY Sports
Chicago Bulls vs Oklahoma City Thunder. Foto: Reuters/Alonzo Adams-USA TODAY Sports Copyright: © Reuters/Alonzo Adams-USA TODAY Sports
Chicago Bulls vs Oklahoma City Thunder. Foto: Reuters/Alonzo Adams-USA TODAY Sports

INDOSPORT.COM – Berikut hasil pertandingan NBA 2021-2022 hari ini, Selasa (25/01/22) di mana Chicago Bulls mampu menggagalkan Comeback Oklahoma City Thunder.

Chicago Bulls menunjukkan kapasitasnya saat bertandang ke Paycom Center, markas Oklahoma City Thunder. Tampil tanpa DeMar DeRozan, Bulls mampu meraih kemenangan tipis 111-110.

Kemenangan tipis ini tak didapatkan mudah oleh Bulls. Pasalnya, sepanjang gim Zach LaVine dkk sempat unggul hingga 28 poin atas Thunder.

Hanya saja, Thunder tak menyerah dan hampir melakukan Comeback hingga tertinggal satu poin saja. Beruntung bagi Bulls, tuan rumah kehabisan waktu dan tak mampu membalikkan keadaan.

Nikola Vucevic menjadi bintang di gim ini dengan Double-Double 26 poin dan 15 rebound. Torehan poin Center Chicago Bulls ini sendiri mampu diikuti Ayo Dosunmu dengan 23 poin dan Zach LaVine dengan 24 poin.

Di sisi lain, Phoenix Suns terus melanggengkan kekuasaannya di puncak Wilayah Barat dengan meraih kemenangan atas Utah Jazz.

Finalis NBA musim lalu ini mampu tampil garang di hadapan pendukungnya sendiri dan menghajar Jazz dengan keunggulan 115-109.

Usai unggul 10 poin di kuarter pertama, Suns sempat tercecer di kuarter kedua dan ketiga sehingga sempat tertinggal dua poin. Barulah di kuarter keempat tuan rumah bisa membalikkankeadaan dan menutup laga dengan keunggulan enam poin.

Devin Booker yang sebelumnya sempat melempem di gim sebelumnya, berhasil mencetak 33 poin untuk Phoenix Suns, disusul oleh Chris Paul dengan sumbangan27 poin dan 14 assist.