eSports

Hadapi Mode Baru, Ini Seluruh Perk Machine di Game eSports Call of Duty Mobile

Jumat, 27 Desember 2019 14:01 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Daily Express
Berikut penjelasan seluruh perk machines di game eSports Call of Duty Mobile. Copyright: © Daily Express
Berikut penjelasan seluruh perk machines di game eSports Call of Duty Mobile.

INDOSPORT.COM - Game eSports Call of Duty (COD) Mobile telah menghadirkan mode zombie dengan fitur mesin aneh yang memiliki bonus penambahan khusus bagi gamers. Berikut penjelasan keseluruhan perk machines yang hadir pada mode ini.

Hadirnya mode zombie terbilang cukup menarik perhatian bagi para gamers yang mencari nuansa baru pada game bergenre battle royale. Seperti namanya mode ini memungkinkan gamers untuk bertahan hidup melawan serangkaian serbuan mayat hidup.

Untuk membuat permainan makin menarik, Activision selaku pengembang game eSports COD Mobile menghadirkan fitur perk machine. Fitur ini memungkinkan gamers untuk mendapat tambahan stats atau buff untuk lebih mudah membunuh para mayat hidup.

Setidaknya ada tujuh perk machines yang tersebar pada map mode zombie ini. Lima di antaranya bisa ditemukan pada map bagian atas, sementara dua lainnya bisa ditemukan pada bagian bawah.

Hadirnya buff ini akan memberikan efek secara permanen untuk tiap gamers selama permainan. Beberapa efek di antaranya sangat berguna meskipun juga termasuk mahal.

Penasaran dengan tujuh perk machines yang disediakan COD Mobile? berikut portal berita INDOSPORT merangkum penjelasan semua tambahan buff dilansir laman berita Game Ranx.

1. Quick Revive: Memberikan satu Self Revive Token yang bisa membuat gamers hidup lagi. Perk machine ini juga bisa meningkatkan laju menghidupkan rekan setim.

2. Deadshot Daquiri: Memberikan efek auto aim kearah kepala para zombie. Selain itu akan memberikan efek merendahkan recoil dan mempermudah arah bidikan lewat scope.

3. Double Tap 1.0: Meningkatkan fire rate seluruh senjata sebanyak 33 persen.

4. Juggernog: Meningkatkan maximum health. Seperti namanya, efek ini akan memberikan darah lebih tebal bagi gamers, otomatis akan sulit untuk dibunuh.

5. Speed Cola: Mempercepat reload semua senjata sebanyak 50 persen. Perk machine ini juga memungkinkan gamers membuat jendela jauh lebih cepat.

6. Stamina Up: Mempercepat gerakan langkah sebanyak tujuh persen, menambah durasi lari sebanyak dua kali lipat alias 100 persen.

7. Electric Cherry: Memberikan tambahan efek berupa gelombang kejut listrik ketika gamers melakukan reload sehingga mampu memberikan stun ke zombie. Jangkauan serangan bisa meningkat sembari makin sedikitnya amunisi yang gamers bisa isi.

Sekadar informasi, gamers tidak bisa memilih seluruh tujuh perk machines. Pemain berpengalaman sebaiknya memilih Stamina Up, sementara untuk pemain baru disarankan untuk memilih Juggernog untuk makin menambah daya tahan ketika bermain pada mode ini.