Tampil Lebih Cantik dan Segar, Ini Olahraga yang Ditekuni Marshanda

Rabu, 8 April 2020 06:02 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Rafif Rahedian
 Copyright:

INDOSPORT.COM -Tampil lebih segar dan memukau, aktris kondang Marshanda rupanya menekuni serangkaian aktivitas olahraga demi menjaga kebugaran dan kesehatan tubuhnya.

Marshanda baru-baru ini menghebohkan jagat maya. Namanya bahkan menjadi trending topic di Twitter.

Aktris yang akrab disapa Chacha itu menyindir masyarakat yang pernah mengatakan bahwa dirinya memiliki gangguan kejiwaan ketika video kemarahannya beredar di media sosial. 

Marshanda meluapkan hal tersebut melalui video singkat berdurasi 40 detik yang diunggah di Instagramnya pada Jumat, 3 April 2020.

Di balik isu yang beredar, Marshanda rupanya saat ini rajin melakukan serangkaian aktivitas olahraga demi menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. 

Beberapa workout yang dilakukan Marshanda antara lain adalah bikram yoga, kardio dance, dan fitnes. Saat sedang berlibur di Kroasia, Chacha bahkan tetap menyempatkan waktu untuk berolahraga. 

Bikram Yoga

Bikram atau hot yoga  dilakukan di dalam ruangan yang bersuhu panas sekitar 36 sampai 40 derajat Celcius. Gerakan yang dilakukan umumnya sama dengan yoga biasa.

Manfaat bikram yoga anatara lain adalah membakar kalori, menjaga stabilitas tekanan darah, dan meredakan stres. 

Kardio Dance

Salah satu olahraga yang banyak digemari oleh wanita adalah kardio dance. Seperti arti frasa yang disandang, kardio dance berarti tarian yang dimodifikasi untuk kesehatan jantung dan membakar lemak. 

Fitnes

Sebagian dari wanita kebanyakan merasa tidak nyaman, tidak yakin, dan sedikit takut untuk mencoba fitnes. Mungkin dikarenakan mitos-mitos yang menyebutkan bahwa wanita fitnes akan memiliki badan besar, dan berbahaya bagi sendi-sendi.

Namun pada kenyataannya, program fitnes sangat membantu sekali untuk kebugaran tubuh dan kesehatan hidup. Karena memiliki aneka ragam manfaat, seperti meningkatkan kesehatan jantung dan tulang, program diet, serta memperbaiki postur tubuh.