4 Kejadian Bersejarah di Dunia Olahraga yang Terjadi di 10 Mei

Minggu, 10 Mei 2020 16:57 WIB
Penulis: Yosef Bayu Anangga | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Tanggal 10 Mei diwarnai sejumlah sejarah di dunia olahraga, mulai dari gelar pertama Barcelona bersama Johan Cruyff, sampai ke rekor Stephen Curry di NBA.

Era baru Barcelona bersama pelatih legendaris mereka mengalami kemajuan penting pada tanggal 10 Mei yang terjadi 31 tahun lalu, dengan meraih trofi perdana. Sementara itu, 11 tahun sebelumnya, The Reds juga meraih prestasi pada tanggal yang sama dengan mempertahankan gelar European Cup.

Sementara itu, dari era yang lebih dekat, tepatnya 4 tahun lalu, Stephen Curry mencatat sejarah berkat kesuksesannya meraih gelar MVP NBA.

Dilansir Sportskeeda, berikut ini 4 momen bersejarah dunia olahraga yang terjadi pada tanggal 10 Mei.

10 Mei 1978

Pada tanggal ini Liverpool sukses menjadi tim Inggris pertama yang mampu mempertahankan trofi European Cup, yang kini lebih dikenal dengan nama Liga Champions.

Gol tunggal Kenny Daglish membawa The Reds menundukkan Club Brugge untuk meraih gelar tersebut dua musim beruntun. Musim sebelumnya, Liverpool meriah gelar juara dengan mengalahkan Borussia Monchengladbach 3-1.

10 Mei 1989

Johan Cruyff mengawali kesuksesannya sebagai pelatih Barcelona dengan membawa anak asuhnya menjuarai Piala Winners dengan mengalahkan Sampdoria 2-0 pada tanggal ini.

Gelar itu menjadi awal dari sejumlah gelar yang kemudian dimenangi Cruyff selama 8 tahun memimpin Barcelona. Selain gelar perdananya tadi, Cruyff berhasil membimbing Barcelona menjuaraI LaLiga 4 musm beruntun dan meraih 1 trofi European Cup/Liga Champions.

10 Mei 2016

Stephen Curry mencetak sejarah sebagai pemain pertama yang dinobatkan sebagai MVP NBA dengan suara bulat. Meski gagal membawa Golden State Warriors menjadi juara akibat dikalahkan Cleveland Cavaliers, Curry menjadi pilihan pertama dari seluruh 131 pemilik suara dalam voting MVP NBA.

10 Mei 2018

Dari dunia tenis, pada tanggal ini Rafael Nadal sukses memecahkan rekor yang dipegang John McEnroe. Berkat kesuksesannya mengalahkan Diego Schwartzman 6-3 6-4 di Madrid Open, Nadal berhasil memenangkan 50 set secara beruntun di lapangan tanah liat, mengalahkan rekor McEnroe dengan 49 set.