Terancam Sanksi Wada, 3 Hajatan Olahraga Ini Bisa Batal Digelar di Indonesia

Jumat, 8 Oktober 2021 15:22 WIB
Editor: Juni Adi
© INDOSPORT
Logo MotoGP, FIBA dan Piala Dunia U-20 Copyright: © INDOSPORT
Logo MotoGP, FIBA dan Piala Dunia U-20

INDOSPORT.COM - Kabar mengejutkan datang bagi dunia olahraga Tanah Air, dimana Badan Anti-Doping Dunia (WADA) baru-baru ini menyatakan Indonesia menjadi salah satu negara yang tidak patuh terhadap penerapan program uji doping bagi atlet.

Indonesia tidak sendiri, ada dua negara lain yang masuk dalam daftar WADA terkait masalah ini yakni Korea Utara dan Thailand.

Jika masalah ini terus berlanjut, maka Indonesia terancam mendapat sanksi WADA. Sanksi tersebut berupa larangan mengibarkan bendera Merah Putih dalam sebuah acara olahraga dunia salah satunya Olimpiade.

Tak hanya itu, Indonesia juga terancam tidak bisa menggelar beberapa event olahraga kelas dunia di Tanah Air hingga kurun waktu tertentu.

"Atlet dari ketiga negara akan diizinkan bersaing di kejuaraan regional, kontinental dan dunia tetapi bendera nasional mereka tidak akan dikibarkan selain di Olimpiade."

"WADA mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa Badan Anti-Doping Nasional (NADO) Korea Utara dan Indonesia dinyatakan tidak patuh karena tidak menerapkan program pengujian yang efektif. Ketidak patuhan Thailand berasal dari kegagalan untuk menerapkan Kode Anti-Doping 2021," dikutip dari Reuters.

Selain itu perwakilan-perwakilan dari Indonesia, Korea Utara, dan Thailand juga tidak memenuhi syarat menempati posisi sebagai anggota dewan di dalam sebuah komite sampai ada pemulihan status dalam jangka waktu satu tahun atau lebih.

Ancaman sanksi ini tentu akan merugikan bagi Indonesia mengingat dalam tahun-tahun ke depan akan digelar beberapa event olahraga besar di Tanah Air.

Lantas event olahraga apa saja yang terancam batal karena laporan WADA ini? berikut ulasannya: