INDOSPORT.COM - Hilda Vitria pamer momen olahraga di tempat gym. Netizen langsung terkesima dengan body goals sang artis.
Memiliki segudang agenda, Hilda Vitria ternyata tetap menyempatkan waktunya untuk berolahraga. Wanita cantik ini memilih serangkaian workout di arena gym.
Hilda Vitria tampak tahu betul manfaat dari kebiasaan berolahraga. Tak ayal, dari hari ke hari, tubuh wanita berusia 24 tahun itu terlihat makin langsing dan bugar. Ia pun percaya diri memamerkan momen olahraganya di arena gym.
Para netizen sontak langsung memuji tubuh indah mantan kekasih Billy Syahputra tersebut.
"Sedap bodynya," tulis pemilik akun @justdoweedd.
"Kelihatan sudah mulai kurus mbak," tulis pemilik akun @cemutcekot.
"Goals banget," tulis pemilik akun @bellasabaniaa_.
"Waduh, kamu beneran bidadari," tulis pemilik akun @princehafis.
Kemudian, olahraga dipercaya mampu menjaga berat badan ideal atau menangkal obesitas. Hal ini karena aktivitas fisik yang teratur mampu mengurangi lemak tubuh serta membangun massa otot dan meningkatkan metabolisme tubuh.
Manfaat olahraga tidak hanya untuk meningkatkan kesehatan fisik, namun juga untuk meningkatkan kualitas hidup.
Ketika Anda merasa stres, atau mengalami mood yang buruk setelah menjalani hari yang penuh tekanan, berjalan cepat selama 30 menit atau berlatih di pusat kebugaran dapat membantu memperbaiki suasana hati