MotoGP

Sebabkan Kecelakaan pada Honda, Ducati Belum Pastikan Gunakan Fairing

Minggu, 12 Maret 2017 15:38 WIB
Editor: Gema Trisna Yudha
© goon77 via deviantart
Logo tim Ducati. Copyright: © goon77 via deviantart
Logo tim Ducati.

Tim balap Ducati telah memperkenalkan fairing terbaru mereka pada hari kedua sesi tes pramusim di sirkuit Losail, Qatar. Namun demikian, Ducati masih belum memastikan apakah perangkat aerodinamika tersebut akan dipakai saat kompetisi balapan bergulir mulai akhir Maret mendatang.

Andrea Dovizioso yang melakukan uji coba fairing tersebut mengatakan, ia mendapat dampak baik atas penambahan perangkat tersebut di motor Desmosedici GP17 yang ia tunggangi.

"Kesan saya bagus, saya sangat senang dengan hasilnya, karena untuk menghasilkan downforce amat sulit dengan adanya regulasi baru," kata Dovizioso.

Menurutnya, fairing yang bentuknya lebih agresif ketimbang fairing motor lain, memberi downforce lebih besar. Hasilnya, laju motor lebih stabil untuk melakukan akselerasi di lintasan. 

Fairing anyar Ducati.

"Namun belum ada pengaruh positif dan negatif. Kami juga belum memastikan akan menggunakannya pada balapan nanti," katanya.

Rekan setim Dovizioso, Jorge Lorenzo, belum menjajal fairing moncong monster Ducati. Mantan pembalap Yamaha itu diperkirakan akan mencobanya pada sesi ujicoba hari ketiga nanti.

Sementara itu, Marc Marquez yang juga mengetes penambahan fairing pada motor Honda RC213V yang ia tunggangi, mengaku tak puas terhadap perangkat pengganti winglet tersebut. Marquez juga menyebut fairing yang digunakan sebagai penyebab dirinya jatuh saat menjalani tes hari pertama.

"Fairing mengubah cukup banyak set up saat masuk tikungan yang menyebabkan saya kehilangan grip (daya cengkeram) bagian depan," ucapnya.