MotoGP

Yamaha Belum Juga Berbenah, Rossi Semakin Kesal

Jumat, 10 Agustus 2018 18:11 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Getty Images
Valentino Rossi saat perkenalan motor baru Yamaha. Copyright: © Getty Images
Valentino Rossi saat perkenalan motor baru Yamaha.

INDOSPORT.com – Pembalap dunia Valentino Rossi, secara terbuka telah melayangkan kekesalannya terhadap timnya Movistar Yamaha, yang kesulitan menyaingi tim Ducati dan Honda di MotoGP 2018 dalam hal perbaikan.

Baik Rossi maupun rekannya Maverick Vinales telah dilanda masalah akselerasi di bagian elektronik motornya, sehingga membuat mereka hampir tidak pernah mencapai podium di setiap balapan MotoGP musim 2018 ini.

Setelah melakukan ujicoba pada tes Brno pada hari Senin (06/08/18), dengan timnya akan bersiap untuk melakukan balapan seri ke-10 MotoGP di Austria yang akan digelar di Red Bull Ring pada 10-12 Agustus mendatang.

Rossi bersama Yamaha tampil mengesankan musim lalu, namun grafik performa semakin menurun. Untuk itu, ia menuntut timnya harus segera melakukan terobosan, sebab hingga kini ia belum merasakan ada tindakan ekstrim yang dilakukan oleh timnya itu.

“Apabila kami mencoba sesuatu yang sangat berisiko, mengenai pengaturan motor kami tidak bisa melakukan apa-apa. Tidak ada yang lebih dari ini,” kata Rossi dilansir Crash.

“Anda bisa mencoba sesuatu seperti ban lunak, tetapi saya yakin Anda bisa unggul di 10 lap tetapi setelah itu keluar dari empat besar. Jadi saya rasa ini bukan cara terbaik,” lanjutnya.

“Saya pikir kita harus lebih kompetitif dan melakukan tugas kita dengan cara yang sama seperti sekarang.”

Sementara itu hingga kini Rossi tidak yakin kapan Yamaha akan melakukan pembaruan yang signifikan, menyusul dirinya akan berkompetisi di MotoGP Austria pekan ini.

“Saya tidak tahu,” katanya. “Bagi saya masalah kami sangat jelas tetapi kami sudah mengatakannya sejak lama.”

“Ini tidak mudah tetapi penting bahwa Yamaha sedang bekerja dan dalam tes pada hari Senin di Brno kami menguji sesuatu. Kami perlu waktu tetapi kami berharap bisaa meningkatkan kinerja kami sebelum akhir musim.”

Rossi meski demikian masih bertahan di posisi kedua klasemen MotoGP dengan koleksi 132 poin, tertinggal 49 poin dari rival beratnya, pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Pantau Terus Perkembangan Terbaru Seputar MotoGP hanya di INDOSPORT.