MotoGP

Vinales Pede Yamaha Akan Kembali Jadi Juara Dunia

Minggu, 2 Desember 2018 20:19 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Images
Maverick Vinales melakukan selebrasi. Copyright: © Getty Images
Maverick Vinales melakukan selebrasi.

INDOSPORT.COM – Pembalap Yamaha, Maverick Vinales, meyakini bahwa Yamaha akan kembali berjaya dalam ajang MotoGP di musim depan. Dalam beberapa uji coba pra-musim, Vinales berhasil menunjukkan performa apik dengan mendominasi di Valencia.

Selama melakukan tes pramusim di Sirkuit Jerez, Spanyol, Vinales berhasil tampil konsisten dengan menyelesaikan sesi tes di empat besar. Terakhir Vinales berhasil menyelesaikan balap di peringkat ketiga dengan hanya terpaut 0,121 detik dari pemuncak hasil tes, Takaaki Nakagami.

Hingga saat ini Vinales dengan rekan satu timnya, Valentino Rossi, masih terus mencoba dan mengevaluasi spesifikasi mesin untuk digunakan pada balapan musim 2019.

Berbeda dengan Rossi, Vinales mengungkapkan bahwa ia merasa cukup puas dengan performa motornya dalam sesi tes pra-musim dan percaya bahwa Yamaha akan kembali kompetitif di balapan musim 2019.

“Kami bahkan sangat kompetitif dengan ban bekas, saya dapat mengendarai motor sangat baik sepanjang tes,” ungkap Vinales dikutip dari Motorsport.

“Dan trek itu (Jerez) bagi saya sangatlah sulit, saya tak pernah kencang dengan motor MotoGP di sini. Dan tahun ini saya bisa mempertahankan catatan waktu yang sangat bagus, saya dapat menekan."

“Jadi, sangat penting hanya tertinggal 0,1 detik dari pembalap terkencang di sini. Dengan trek yang menurut saya paling sulit bagi kami, itu sangat bagus. Saya pikir ini adalah motor untuk menjadi kompetitif, dan memenangi gelar. Saya merasa sangat baik,” ungkap Vinales.

Untuk musim depan, persaingan di MotoGP akan semakin seru. Pasalnya selain dua pembalap Yamaha yang akan kembali berduet, ada pasangan baru di garasi Ducati dan Honda. Tentu duet antara Marc Marquez dan Jorge Lorenzo di Honda akan menjadi duet yang ditunggu-tunggu.

Penulis: Daniel Ramos Putra

Ikuti Terus Berita MotoGP dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM