Formula 1

Usai Menangi F1 GP Monaco, Hamilton Mengaku Punya Satu Masalah Serius

Senin, 27 Mei 2019 19:00 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Clive Mason/Getty Images
Meski masih mendominasi musim F1 2019, Lewis Hamilton mengaku belum puas dengan performanya. Clive Mason/Getty Images. Copyright: © Clive Mason/Getty Images
Meski masih mendominasi musim F1 2019, Lewis Hamilton mengaku belum puas dengan performanya. Clive Mason/Getty Images.

INDOSPORT.COM - Lewis Hamilton mengaku masih punya satu masalah serius yang membuatnya tak pernah nyaman berlaga, khususnya di ajang Formula 1 2019.

Hamilton yang telah empat kali naik podium pertama Formula 1 2019 (Bahrain, China, Spanyol, dan Monaco) ini ternyata masih belum puas dengan performanya. Ia merasa belum bisa menemukan setting-an yang terbaik untuk mobilnya.

"Saya benar-benar merasa biasa-biasa saja dalam performa saya, mungkin sedikit di atas rata-rata, tapi secara umum masih biasa-biasa saja," ungkap Hamilton seperti dilansir dari laman portal berita olahraga Race Fans.

"Saya sudah melakukan persiapan dengan baik. Saya juga sudah melakukan yang terbaik di dalam lintasan balap, tapi dalam hal menggali performa terbaik mobil saya, masih sulit selama enam balapan ini," lanjutnya.

"Saya harap, pada tahap tertentu, entah pada balapan berikutnya atau pada balapan yang kesepuluh, saya  
bisa memecahkan masalah yang satu ini. Namun, fokus saya adalah menyelesaikan hal ini dengan cepat," pungkasnya.

Meski demikian, Hamilton bersama rekannya di tim Mercedes, Valtteri Bottas, tetap mendominasi perlombaan Formula 1 2019 dengan selalu finis di posisi satu dan dua. Kecuali pada ajang GP F1 Monaco di mana Bottas hanya mampu meraih podium ketiga.

Di klasemen Formula 1 2019 sendiri, Hamilton yang merupakan pembalap asal Inggris, berhasil menduduki peringkat satu dengan torehan 137 poin. Sementara itu, Bottas berada di peringkat dua dengan 120 poin.