Dua Pembalap Indonesia di Ajang Blancpain GT World Challenge Asia

Sabtu, 6 Juli 2019 14:00 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Dua pembalap Indonesia, Rio Haryanto dan David Tjiptobiantoro, akan kembali berpasangan di ajang Blancpain GT World Challenge Asia akhir pekan ini, Sabtu (06/07/19) dan Minggu (07/07/19).

David Tjiptobiantoro akan kembali menemani Rio Haryanto di ajang balap Blancpain GT World Challenge Asia di Fuji Speedway Circuit, setelah cuti saat Rio beraksi di Sirkuit Suzuka, pekan lalu.

Kedua pembalap andalan Indonesia ini sudah unjuk gigi sejak hari Jumat (05/07/19) kemarin. Pembalap T2 Motorsports tersebut mengikuti sesi track walk pukul 07.00 pagi dengan berjalan kaki mengitari trek.

Selanjutnya, mereka melanjutkan dengan kedua sesi penutup di hari yang sama, yakni free practice 1 dan free practice 2. Di kedua sesi latihan ini, mereka mencatat peningkatan catatan waktu yang cukup baik, yakni practice 1 tercatat 1:43.091 detik dan di practice 2 mencapai 1:41.933 detik.

“Kami cukup senang dengan perolehan practice hari ini (Jumat), namun kami tidak pernah puas dengan tidak pernah berhenti mengejar perolehan waktu yang lebih baik lagi,” kata mantan pembala Formula 1, Rio.

Catatan waktu tersebut tentunya akan menjadi modal mereka berdua untuk beraksi di dua balapan di Fuji Speedway Circuit sehingga bisa mengibarkan bendera Indonesia di podium.

Ajang Blancpain GT World Challenge Asia bisa disaksikan secara live melalui official YouTube channel GTWorld (klik di sini) ataupun melalui siaran TV Fox Sports (klik di sini).

Jadwal lengkap Blancpain GT World Challenge Asia ronde-4:

- Sabtu, 6 Juli 2019 -13:45 WIB

- Minggu, 7 Juli 2019 - 11:05 WIB