Formula 1

Kalah dari Verstappen di Kualifikasi GP Brasil, Vettel Mengaku Kaget

Minggu, 17 November 2019 14:43 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Harus merelakan posisi terdepan di kualifikasi GP Brasil pada pembalap Red Bull, Max Verstappen, pembalap Ferrari, Sebastian Vettel mengaku agak terkejut dengan hasilnya.

Vettel finish di posisi kedua dengan perbedaan waktu 0,123 detik dari pembalap asal Belanda tersebut. Terkejutnya Vettel memang wajar saja karena Ferrari tampil dominan dalam sesi latihan bebas.

"Saya sedikit terkejut dengan kecepatan Red Bull di jalan lurus, saya tidak tahu dari mana datangnya," katanya seperti dikutip dari situs Formula 1.

"Saya pikir itu sedikit lucu. Saya tidak tahu caranya,” tambahnya.

Vettel menilai Ferrari selama ini menunjukan ketangguhannya di lintasan lurus dan selalu membuktikan mereka adalah yang terkuat.

Laju mesin Honda yang dimiliki Red Bull mungkin sedikit lebih unggul daripada Ferrari, tetapi Vettel sangat optimistis atas harapannya merebut posisi pertama dari Verstappen.

“Yah, hari ini sulit untuk dikatakan, tapi saya pikir kami telah memperbaiki mobil. Rasanya lebih baik, dan menjadi sangat bagus saat digunakan dalam kualifikasi,” tegasnya.

Ia melanjutkan, “Saya cukup optimis untuk balapan nanti dan kita harus berada dalam kondisi yang baik. Di balapan nanti cuaca lebih hangat juga sehingga pemilihan ban yang tepat akan menjadi kunci kemenangan.”

Vettel menambahkan balapan di F1 GP Brasil akan menjadi perlombaan yang panjang dan melelahkan karena ada 71 putaran yang harus mereka lewati sehingga ia sendiri tak boleh lengah. Pertandingan balapan sendiri baru akan dimulai pada Senin (18/11/2019) pukul 00.10 WIB.