BCA Indonesia Open Super Series Premier 2015

Ahsan/Hendra Gagal ke Final Usai Ditekuk Wakil Tiongkok

Sabtu, 6 Juni 2015 19:51 WIB
Editor: Charles Emanuel Dominggus
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
 Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT

Ahsan/Hendra tertinggal lebih dahulu di awat set ketika skor menginjak angka 1-3. Pasangan Tiongkok terus memimpin meski Ahsan/Hendra perlahan-lahan mengejar hingga kedudukan menjadi 8-6.

Bola tanggung yang diberikan Ahsan membuat wakil Tiongkok itu mudah mengambil poin. Selisih dua poin tetap bertahan saat kedudukan 10-8.

Perlahan tapi pasti ganda terbaik tanah air kembali mengambil poin dan berhasil menyamakan kedudukan 10-10.

Pasangan Tiongkok berhasil mengambil poin untuk memimpin di interval pertama saat bola kiriman pasangan Indonesia melewati garis belakang.

Setelah interval pertama unggulan delapan asal Tiongkok terus memimin dengan margin dua poin saat kedudukan 15-13.

Ahsan/Hendra akhirnya mampu mengejar ketertinggalan dan menyamakan kedudukan 15-15. Ahsan/Hendra semakin gencar menyerang dan berhasil mengambil dua poin untuk memimpin 17-15.

Setelah menyamakan kedudukan 18-18 pasangan Tiongkok pun memimpin namun berhasil disamakan dan disusul pasangan Indonesia.

Meski demikian pasangan Tiongkok mampu menyudahi game pertama dengan skor 22-20.

Memasuki game kedua Ahsan/Hendra sempat memimpin 3-1 namun berhasil disamakan dan disusul pasangan Tiongkok.

Perolehan poin kedua pasangan semakin ketat. Setelah sama kuat 7-7, Ahsan/Hendra mampu mengambil satu poin lagi. Ahsan/Hendra mampu menutup interval pertama di babak kedua dengan skor 11-10.

Ahsan/Hendra terus memimpin dan memenangkan set kedua dengan skor 21-18.

Pasangan Tiongkok langsang tancap gas di game penentuan dan mengambil tiga angka pertama. Ahsan/Hendra cukup kedodoran mengejar perolehan angka pasangan Tiongkok yang berhasil menyudahi set ketiga dengan skor 21-15.

Dengan ini Indonesia hanya mengirim satu wakil di babak pamungkas melalui ganda putri Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii.