Hasil Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2018: Dua Minions Melaju, Fajar/Rian Tumbang

Jumat, 3 Agustus 2018 05:49 WIB
Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Gerry Crisandy
© Badminton Indonesia
Kevin/Marcus saat tampil di ajang World Championships 2018. Copyright: © Badminton Indonesia
Kevin/Marcus saat tampil di ajang World Championships 2018.

INDOSPORT.COM – Salah satu turnamen paling bergengsi di dunia bulutangkis, Kejuaraan Bulutangkis Dunia 2018 telah bergulir di Nanjing, China. Sebanyak delapan wakil pebulutangkis terbaik Tanah Air bertanding mewakili Indonesia berlaga di babak 16 besar.

Di babak 16 besar, hasil membangkan berhasil diraih oleh pebulutangkis Indonesia. Dari 16 wakil Indonesia yang bertanding, empat wakil bulutangkis berhasil memastikan diri melaju ke babak selanjutnya.

Hasil ini membuat peluang tim bulutangkis Indonesia untuk bisa melanjutkan tradisi meraih banyak penghargaan di kejuaraan Bultangkis dunia terbuka lebar.

Di kejuaraan dunia bulutangkis 2018, Indonesia sendiri menurunkan sebanyak tujuh belas wakil terbaiknya. Hal ini bertujuan untuk mempertahankan tradisi juara yang setiap tahunnya selalu didapatkan oleh Indonesia.