Siapa Sangka, Floyd Mayweather Ternyata Pernah Dipermalukan di Lapangan Basket

Senin, 21 Oktober 2019 03:11 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Juni Adi
© AP
Mayweather mengenakan jam mewah seharga Rp264 miliar Copyright: © AP
Mayweather mengenakan jam mewah seharga Rp264 miliar

INDOSPORT.COM - Petinju, Floyd Mayweather dikenal tak terkalahkan saat berada di atas ring. Namun, siapa sangka ia justru harus menanggung malu ketika menjajal olahraga lainnya.

Floyd Mayweather diketahui tak terkalahkan dalam 50 pertarungan yang pernah dilakoninya. Setelah sukses menjadi juara di dunia tinju, Mayweather sempat menjajal untuk bertanding basket pada Juli 2019 lalu.

Pertandingan basket itu digelar di California untuk kegiatan amal. Pemain basket Larry Williams ikut serta dalam pertandingan tersebut.

Saat mencoba menghentikan pergerakan Floyd Mayweather, Larry justru tak sengaja membuat petinju berusia 42 tahun itu malu.

Pasalnya Mayweather sampai terjungkal ketika dihadang oleh Larry Williams. Sontak kejadian tersebut membuat banyak penonton tertawa melihatnya.

Kejadian memalukan itu juga disaksikan oleh sejumlah selebritas Nick Cannon dan Colton Underwood serta petinju juara kelas welter IBF, Errol Spence Jr.

Hasil penjualan tiket dari pertandingan itu akan disumbangkan ke badan amal. Salah satu pertaruangan fenomenal yang pernah dilakoni oleh Floyd Mayweather adalah melawan Conor McGregor. Dalam laga tersebut, Mayweather membuat McGregor tak berkutik dan menyerah kalah.