Terjal, Peluang Fajar/Rian Lewati 32 Besar Malaysia Masters Sempit

Jumat, 3 Januari 2020 12:27 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Yohanes Ishak
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Tampaknya peluang ganda putra terbaik Indnesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto untuk lewati babak 32 besar Malaysia Masters 2020 sangat sempit karena temui jalan terjal. Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Tampaknya peluang ganda putra terbaik Indnesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto untuk lewati babak 32 besar Malaysia Masters 2020 sangat sempit karena temui jalan terjal.

INDOSPORT.COM - Tampaknya peluang ganda putra terbaik Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto untuk lewati babak 32 besar Malaysia Masters 2020 sangat sempit karena temui jalan terjal.

Pasalnya, berdasarkan hasil undian BWF, Fajar/Rian langsung dipertemukan oleh pasangan nomor 20 dunia Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen (Denmark).

Diprediksi pertandingan nanti bakal berjalan panas. Karena kedua pasangan ini ingin membuktikan diri menjadi yang terbaik pada ajang tersebut.

Terlebih Malaysia Masters 2020 bakal berjalan dari 7 hingga 12 Januari mendatang. Sejumlah kontingen memperebutkan hadiah hingga Rp5,4 miliar (400 ribu USD).

Ini menjadi ajang pertama bagi Fajar/Rian dan Boe/Conrad-Petersen di tahun 2020. Tentunya kedua rival ini bakal bermain habis-habisan.

© BADMINTONPHOTO
Ganda putra asal Denmark Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen. Copyright: BADMINTONPHOTOGanda putra asal Denmark Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen.

Pasalnya Fajar/Rian sukses mendulang dua gelar juara pada 2019, yakni Korea Open (kalahkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda; 21-16, 21-17) dan Swiss Open (pecundangi Lee Yang/Wang Chi-lin; 21-19. 21-16).

Sementara itu Boe/Conrad-Petersen juga mendulang dua gelar pada tahun 2019. Mereka menjuarai Russia Open dengan mengalahkan Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi (21-18, 21-13).

Lalu juga sukses merebut gelar Kanada Open setelah mempecundangi Huroki Okamura/Masayuki Onodera (21-12, 21-18). Maka laga nanti bakal berlangsung panas.

Meski demikian ternyata Fajar/Rian dan Boe/Conrad-Petersen sudah pernah bertemu sebelumnya. Total dua kali mereka berjumpa dan bagaimana hasilnya?

  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen: 12-21, 16-21 (Yonex French Open, 22/12/19).
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen: 15-21, 21-19, 17-21 (Yonex Chinese Taipei Open, 06/09/19).

Melihat dua rekor tadi, tampaknya ini menjadi sebuah ujian besar bagi Fajar/Rian yang notabenenya peringkat lima dunia melawan Boe/Conrad-Petersen.

Maka bisa disebut pula kalau langkah terjal Fajar/Rian sudah dimulai sejak dini usai melihat rekor pertemuan melawan wakil Denmark tersebut.