Turnamen BWF Mulai Agustus, Richard Mainaky: Yang Penting Fresh Money

Jumat, 12 Juni 2020 13:20 WIB
Penulis: Martini | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pelatih bulutangkis ganda campuran, Richard Mainaky. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pelatih bulutangkis ganda campuran, Richard Mainaky.

INDOSPORT.COM - Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) telah merilis jika turnamen sudah bisa dimulai kembali pada Agustus 2020. Begini reaksi pelatih ganda campuran Indonesia, Richard Mainaky.

Sejumlah turnamen bulutangkis memang harus ditunda atau justru batal digelar akibat pandemi virus Corona. Namun, atlet nasional Indonesia masih berlatih rutin sembari karantina di Pelatnas PBSI Cipayung.

Sehingga, andai sudah ada turnamen yang dilangsungkan di bulan Agustus nanti, para pemain Indonesia sudah siap unjuk gigi dan memiliki kondisi fisik yang prima.

Namun masalah kembali datang, sebab sisa turnamen tahun ini rupanya tidak dihitung dalam perolehan poin menuju Olimpiade Tokyo 2021. Begini komentar Richard Mainaky.

"Saya rasa bagus buat ajang pemanasan, setelah cukul lama, dua-tiga bulan nggak ada pertandingan," jelas Richard Mainaky dalam sesi konferensi pers secara virtual pada Kamis (11/06/20).

"Sisa pertandingan tahun ini bisa kita jadikan evaluasi, tidak masalah kalau tidak ada poin olimpiade, yang penting kan fresh money buat anak-anak," tambah Richard sembari tertawa.

Fresh money sendiri adalah sebutan untuk uang yang didapatkan pemain bulutangkis setelah menuntaskan sebuah turnamen. Namun, ungkapan Richard Mainaky justru diwarnai dengan nada bercanda.

"Ranking menuju olimpiade memang tidak ada, tapi ranking BWF tetap ada, dan itu penting. Apalagi, anak-anak memang butuh bertanding," timpal pelatih ganda campuran lainnya, Nova Widianto.

Jelang Olimpiade Tokyo 2021, kontingen Indonesia di nomor ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi unggulan. Terlebih, anak didik Richard Mainaky itu baru saja meraih medali All England 2020.