Menilik Kekayaan Pebulutangkis Peringkat 2 Dunia di 2019, Siapa Paling Kaya?

Senin, 17 Agustus 2020 06:05 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Inilah rincian pendapatan pebulutangkis peringkat 2 dunia di semua sektor pada tahun 2019, siapa yang paling kaya? Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Inilah rincian pendapatan pebulutangkis peringkat 2 dunia di semua sektor pada tahun 2019, siapa yang paling kaya?

INDOSPORT.COM  -  Inilah rincian pendapatan pemain bulutangkis peringkat 2 dunia di semua sektor pada tahun 2019, siapa yang paling kaya?

Berstatus sebagai pebulutangkis peringkat 2 dunia tak serta merta membuat para pebulutangkis ini tidak memiliki jumlah pendapatan yang menggiurkan. Buktinya saja pada tahun 2019, mereka berhasil meraih pundi-pundi kekayaan dari berbagai kompetisi bulutangkis yang mereka ikuti.

Lantas, siapakah yang memiliki pendapatan tertinggi untuk pebulutangkis yang menempati peringkat 2 dunia? Berikut INDOSPORT.com merangkumnya untuk Anda seperti dilansir dari Badminton Bites:

Chou Tien Chen

Pebulutangkis peringkat 2 dunia tunggal putra asal Chinese Taipei, Chou Tien Chen diketahui berhasil meraup pundi-pundi kekayaan sebesar 219,2 ribu dolar AS atau setara Rp3,2 miliar pada tahun 2019. Salah satu gelar terbaik yang sukses diraih Chou Tien Chen pada tahun 2019 adalah meraih gelar di Indonesia Open.

Chen Yufei

Pebulutangkis peringkat 2 dunia tunggal tunggal putri asal China, Chen Yufei berhasil meraup pendapatan sebesar 393,6 ribu dolar AS atau setara Rp5,8 miliar. Prestasi terbaik Chen Yufei pada tahun 2019 adalah meraih gelar All England.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Pasangan ganda putra peringkat 2 dunia asal Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil mengumpulkan pundi-pundi kekayaan sebesar 398,3 ribu dolar AS atau setara Rp5,9 miliar. Prestasi terbaik dari pasangan Ahsan/Hendra di tahun 2019 adalah meraih gelar All England dan BWF World Tour Finals.

Yuki Fukushima/Sayaka Hirota

Pasangan ganda putri peringkat 2 dunia asal Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota berhasil mengumpulkan pundi-pundi kekayaan sebesar 286,2 ribu dolar AS atau setara Rp4,2 miliar. Prestasi terbaik dari pasangan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota di tahun 2019 adalah meraih gelar Indonesia Open.

Wang Yilyu/Huang Dongping

Pasangan ganda campuran peringkat 2 asal China, Wang Yilyu/Huang Dongping berhasil mengumpulkan pundi-pundi kekayaan 401,9 ribu dolar AS atau setara Rp5,9 miliar. Prestasi terbaik pasangan Wang Yilyu/Huang Dongping di tahun 2019 aadalah meraih gelar di Fuzhou China Open.