Tembus Semifinal Denmark Open, Kim Astrup/Rasmussen Puas Kalahkan Indonesia

Sabtu, 23 Oktober 2021 13:28 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© Robertus Pudyanto/Getty Images
Kim Astrup dan Anders Skaarup Rasmussen melaju ke babak semifinal Denmark Open 2021 usai kalahkan Bagas/Fikri Copyright: © Robertus Pudyanto/Getty Images
Kim Astrup dan Anders Skaarup Rasmussen melaju ke babak semifinal Denmark Open 2021 usai kalahkan Bagas/Fikri

INDOSPORT.COM – Ganda putra bulutangkis Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen mengaku puas usai mengalahkan Bagas Maulana/M.Shohibul Fikri di perempat final Denmark Open 2021.

Denmark Open 2021 adalah turnamen level super 1000 yang dilangsungkan dari tanggal 19 hingga 24 Oktober 2021 di Odense Sports.

Pada laga di hari Jumat (22/10/21), Kim/Rasmussen mengalahkan Bagas/Fikri  setelah pertarungan sengit dengan skor akhir 19-21, 21-11, 21-17.

Paska pertandingan, ganda putra peringkat 11 dunia itu menyatakan bahwa mereka puas telah melewati laga sengit menghadapi Indonesia.

“Pertandingan hari ini sangat sangat keren. Mereka (penonton) membuat kami besemangat di sepanjang pertandingan. Saya memberitahu Anders (Rasmussen) seperti ini -,"

"Saat kami sedang tertinggal (di set pertama) bahwa kami hanya perlu menikmati pertandingan, karena ini adalah permainan yang sangat hebat (melawan Bagas/Fikri),” ucap Kim Astrup melansir TV2 Sports Denmark.

Memang, kendati memenangkan pertandingan, namun sepanjang laga, ada protes yang sempat dilayangkan Anders Skaarup Rasmussen kepada wasit.

Tepatnya di set ketiga, Pada kedudukan 9-9, Rasmussen melakukan protes keras ke wasit karena menganggap bahwa Fikri melakukan pergerakan sebelum menerima service darinya.

Namun protes itu tak bisa diterima wasit yang memimpin laga di perempat final Denmark Open 2021. Setelah itu, Rasmussen mengaku bahwa dia hanya perlu merealisasikan saran Kim Astrup untuk menikmati permainan.

“Pada set ketiga setelah service itu, saya hanya berpikir sekarang jangan membuat kesalahan lagi. Tidak mudah untuk melewati babak perempat final seperti yang kita lakukan hari ini, tapi itu sungguh keren,” sambung Rasmussen.