Rekap Hasil Final Czech Open 2021: Bangga! Putri KW Juara, Febby/Jesita Runner-up

Minggu, 24 Oktober 2021 20:42 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor:
© gattyimages
Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani. Copyright: © gattyimages
Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani.

INDOSPORT.COM – Berikut rekap hasil pertandingan wakil Indonesia di babak final Czech Open 2021 pada Minggu (24/10/21), di mana Putri Kusuma Wardani sukses meraih gelar juara.

Tak terasa turnamen Czech Open 2021 yang berlangsung di Sportovni hala Vodova telah resmi digelar sejak Kamis (21/10/21) hingga Minggu (24/10/21).

Hasil membanggakan juga turut diraih oleh dua wakil Indonesia yakni tunggal putri, Putri Kusuma Wardani serta ganda putri lewat pasangan Febby Valencia Dwijayanti Gani/Jesita Putri Miantoro.

Tunggal putri yang akrab disapa Putri KW ini berhasil meraih gelar juara Czech Open 2021, usai membantai wakil Malaysia, Siti Nurshuhaini lewat dua gim langsung dengan skor 21-16 dan 21-5.

Penampilan konsisten Putri KW sejak awal turnamen pun membuatnya berhasil meraih gelar keduanya di level senior pada tahun 2021.

Sebelumnya Putri KW meraih gelar juara di level super 300 yakni Spain Masters 2021 pada Mei lalu. Selain itu pencapaiannya juga membuat atlet berusia 19 tahun ini menjadi calon bintang tunggal putri Indonesia di masa depan.

Selain Putri KW, pasangan ganda putri, Febby Valencia Dwijayanti Gani/Jesita Putri Miantoro juga menorehkan hasil apik, yakni menjadi runner up di Czech Open 2021.

Meski sempat memberikan perlawanan, namun Febby/Jesita gagal mengalahkan ganda putri Malaysia, Anna Ching Ying Cheong/Teoh Mei Xing di babak final.

Febby Valencia Dwijayanti Gani/Jesita Putri Miantoro kalah lewat rubber games dengan skor 21-15, 16-21 dan 21-17, hingga akhirnya hanya mampu meraih runner-up di Czech Open 2021.