Malaysia Kantongi Juara Dunia Bulutangkis, Beban Lee Zii Jia Akhirnya Berkurang

Selasa, 30 Agustus 2022 16:54 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Indra Citra Sena
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia.

INDOSPORT.COM – Keberhasilan Aaron Chia/Soh Wooi Yik memenangkan gelar juara dunia perdana bagi Malaysia dikabarkan membuat beban Lee Zii Jia berkurang.

Diketahui, Malaysia baru saja mengukir sejarah setelah Aaron Chia/Soh Wooi Yik berhasil membawa pulang status juara dunia untuk kali pertama.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik keluar sebagai juara usai mengalahkan ganda Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Minggu (28/8/22).

Ganda putra nomor wahid Malaysia tersebut menuntaskan perlawan The Daddies dalam dua set langsung, 21-14 dan 21-19.

Dilansir The Star, atas keberhasilan yang telah diraih Aaron Chia/Soh Wooi Yik, diharapkan akan mampu membuat Lee Zii Jia kembali ke performa terbaiknya.

Hal tersebut bukan tanpa alasan. Sebelum keberhasilan mereka, Lee Zii Jia selama ini menjadi satu-satunya pemain yang diharapkan mampu membawa pulang gelar juara dunia ke tanah Malaysia.

Keberhasilan ganda putra memberikan gelar juara dunia pertama bagi Malaysia tentu diharapkan juga akan mampu mengurangi beban yang selama ini ditanggung oleh Lee Zii Jia.

“Kemenangan pasangan ini (Aaron Chia/Soh Wooi Yik) kini bisa mengurangi tekanan pada tunggal putra seperti Lee Zii Jia yang tidak harus dibebani oleh tekanan menjadi juara dunia pertama di negaranya,” tulis dalam laporannya.

Kendati demikian, hal tersebut tampaknya berbanding terbalik dengan keinginan Deputi Direktur Kepelatihan Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM), Rexy Mainaky.

Rexy bahkan menginginkan pemain lain nantinya tetap meneruskan perjuangan yang telah dimulai oleh kemenangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik.