x

Terlalu Kreatif, Novak Djokovic Main Tenis Pakai Wajan Teflon

Jumat, 10 April 2020 01:25 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Novak Djokovic menunjukkan kemampuannya bermain tenis tanpa menggunakan raket.

INDOSPORT.COM – Di tengah pandemi corona, petenis nomor 1 dunia, Novak Djokovic, mengisi waktunya bermain tenis dengan menggunakan wajan dalam rumah.

Hal ini ia lakukan karena di negara asalnya, Serbia, tengah melakukan lockdown dan ditundanya turnamen tenis ATP Tour akibat dari wabah virus corona.

Akibat ditundanya turnamen tenis akibat wabah virus corona yang menyerang seluruh dunia ini, Djokovic telah dipaksa menukar musim tanah liat dengan bermain di lantai rumahnya yang mengkilap.

Baca Juga
Baca Juga

Dilansir dari Instagram @djokernole yang merupakan Instagram milik Novak Djokovic ini, ia sedang bermain tenis dengan menggunakan wajan teflon bersama seorang pria yang bermain dalam rumahnya.

Djokovic bermain dengan menggunakan wajan sebagai pengganti raket,bermain dengan saudaranya, Marko, dan membuat net dengan kursi dan bantal emas yang mewah.

Baca Juga
Baca Juga

Marko Djokovic yang merupakan petenis peringkat 450 ATP adalah adik Novak Djokovic. Ia menjadi lawan yang bersedia bermain dengan reli 20 pukulan yang mengesankan dengan peringkat nomor 1 dunia saat ini.

Bermain lengkap dengan beberapa tembakan trik melalui sela kaki, kedua bersaudara ini mengejar dari satu sisi ke sisi lain sampai Marko tidak dapat mengangkat bola di atas bantal. Novak Djokovic merayakannya dengan jatuh ke lantai, terbentang elang, dengan gaya khasnya.

Penulis: Hafiz Rizky Pratama

SerbiaNovak DjokovicBerita TransferSportainmentBerita TenisBerita SportainmentVirus Corona

Berita Terkini