Ludogorets Razgrad 1-2 Real Madrid

Bungkam Ludogorets, El Real Nyaman di Puncak

Kamis, 2 Oktober 2014 03:37 WIB
Editor: Abinery Hamzano
 Copyright:

Baru enam menit laga berjalan di babak pertama, secara mengejutkan Ludogorets membuka keunggulan melalui gol Mercelinho yang memanfaatkan sepak pojok. Skor 1-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.

Dua menit berselang, Los Blancos nyaris menyamakan kedudukan andaikan sepakan keras Gareth Bale yang memanfaatkan umpan Cristiano Ronaldo tidak melebar ke sisi gawang Ludogorets.

Tim tamu benar-benar menerima pil pahit setelah sang bintangnya Ronaldo gagal mengeksekusi penalti. Kapten Portugal itu  mengarahkan bola ke kanan namun Stoyanov bisa mementahkannya.

Madrid benar-benar sial setelah Ronaldo yang sebenarnya telah mencetak gol harus dianulir wasit. Kedudukan pun masih unggul tuan rumah.

RONALDO!!! Upaya tim tamu akhirnya berhasil setelah Ronaldo dapat menyelesaikan tugas keduanya dengan baik dalam mengeksekusi penalty. Kini skor imbang 1-1 untuk kedua tim.

Ludogorets nyaris kembali unggul melalui sepakan ke arah pojok atas tiang jauh. Namun Iker Casillas sukses melakukan penyelamatan gemilang melalui aksi briliannya.

Tim tamu terlihat kesulitan menambah skor akibat skuad Ludogorets yang bermain apik. Hingga peluit jeda, skor 1-1 masih bertahan untuk kedua tim.

Babak kedua Madrid langsung agresif melakukan serangan demi mencari gol tambahan. Pelatih Carlo Ancelotti merubah taktik dengan mengganti tiga pemainnya.

Pergantian tersebut sepertinya berhasil setelah pemain pengganti Karim Benzema sukses mengantarkan Madrid unggul 2-1 di menit 77. Striker Prancis itu sukses memanfaatkan kegagalan antisipasi dari Aleksandar Aleksandrov.

Tuan rumah berupaya menyamakan kedudukan. Namun Madrid yang berinisiatif menambah gol membuat Ludogorets harus mengalami kesulitan membalas.

Hingga wasit meniup peluit akhir, skor 2-1 tetap bertahan untuk kemenangan Los Blancos.

Susunan Pemain:

Ludogorets: Stoyanov; A. Aleksandrov (Misidjan 82’), Y. Minev, Moti, Junior Caicara; Fabio Espinho (Andrianantenaina 82’), Dani Abalo, Dyakov; Marcelinho (Wanderson 70’), Bezjak

Real Madrid: Casillas; Arbeloa, Varane, Sergio Ramos, Marcelo; Illarramendi, Modric (Kroos 73)’, Isco (Rodríguez 76’); Cristiano Ronaldo, Bale, Chicharito (Benzema 67’)