Torabika Soccer Championship 2016

Tak Cetak Gol Lawan Persib, Nil Maizar Justru Nilai Pemain Ini Bisa Diminati Barcelona

Selasa, 26 Juli 2016 07:29 WIB
Kontributor: Taufik Hidayat | Editor: Tengku Sufiyanto
© Taufik Hidayat/INDOSPORT
 Copyright: © Taufik Hidayat/INDOSPORT

Walaupun dikenal memiliki kecepatan dan dribling yang bagus, kemampuan Nur Iskandar dalam melakukan finishing masih menjadi tanda tanya. Penyerang kelahiran Papua tersebut baru berhasil menciptakan tiga gol, jumlah golnya bahkan lebih sedikit dibandingkan Irsyad Maulana dan Vendry Mofu yang sama-sama sudah menciptakan empat gol hingga pekan ke-12 kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) 2016.

Akan tetapi, performa pemain berumur 29 tahun itu tidak boleh dianggap sebelah mata. Ia berhasil menjadi pemain kunci kemenangan Semen Padang atas Persib dengan skor telak 4-0 pada laga lanjutan pekan ke-12 TSC 2016, di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Sumater Barat, kemarin malam WIB.

“Peran Nur di tim sangat besar, bagaimana dia bergerak ke kiri, ke kanan, maupun ke tengah. Nanti kalau dia mencetak gol terus, bisa-bisa dipinang Barcelona,” ungkap Nil Maizar.


Pemain Semen Padang, Muhammad Nur Iskandar.

Nil tidak pernah menilai performa seorang pemain hanya dari jumlah gol yang berhasil diciptakan. Menurutnya, peran seorang pemain dalam sebuah pertandingan dan bagaimana usahanya dalam membantu tim untuk bisa memenangkan pertandingan, jauh lebih penting dari pada jumlah gol seorang pemain saja.

“Mencetak gol itu bukan satu-satunya barometer untuk menilai pemain. Lagi pula untuk bisa menciptakan gol, itu sangat situasional dan ada faktor keberuntungan di situ,” ujar mantan pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2012 tersebut.

501