Mengintip Pembangunan Sepakbola di Negeri Atap Dunia

Jumat, 18 November 2016 18:47 WIB
Editor: Galih Prasetyo
 Copyright:

Negeri Atap Dunia, Tibet merupakan negara yang memiliki kekhasan. Berada di ketinggian 4500 di atas permukaan laut, Tibet dikenal sebagai negara yang acapkali dikenal oleh banyak orang dengan Pegunungan Himalaya dan pemimpin spritual mereka, Dalai Lama. 

Bagi para penganut Buddha, Tibet juga jadi tempat suci yang penuh misteri. Menurut sejarahnya, dulu Tibet merupakan kerajaan merdeka yang banyak melakukan interaksi dengan sejumlah dinasti di dataran China. 

Kekinian Tibet juga acapkali jadi bahan pemberitaan akibat konflik politik dengan China. Terlepas dari banyak anggapan banyak orang tentang Tibet, ada satu hal yang kadang luput dari banyak orang yakni soal perkembangan olahraga utamanya sepakbola di Tibet. 

Lhasa United, klub sepakbola pertama Tibet yang terbentuk 1936 silam.

Timnas Tibet masuk dalam deretan Timnas yang tidak pernah diakui oleh FIFA. Konflik politik dengan China yang jadi penyebabnya. Akibatnya sejumlah orang di pengasingan pada 2001 Tibetan National Football Association (TNFA). 

Berdirinya TNFA juga jadi babak awal pembentukan Timnas Tibet. Kala itu, Timnas Tibet dilatih oleh mantan pemain kelahiran Juli 1957, Kelsang Dhondup. Saat ini Dhondup menjabat sebagai Sekretaris Jenderal TNFA.

Bagaimana sepak terjang Timnas Tibet dan keseruan apa yang di sepakbola Tibet? Berikut ulasannya untuk pembaca setia INDOSPORT: 

638