Pimpin Latihan Perdana, Pelatih Baru Bhayangkara FC Kebut Seleksi Pemain

Rabu, 18 Januari 2017 07:20 WIB
Kontributor: Fajar Kristanto | Editor: Rizky Pratama Putra
© Fajar Kristanto/INDOSPORT
Pemain Bhayangkara FC dan pelatih anyar, Simon McMenemy. Copyright: © Fajar Kristanto/INDOSPORT
Pemain Bhayangkara FC dan pelatih anyar, Simon McMenemy.

Bhayangkara FC sejatinya telah memulai sesi latihan kendati Simon McMenemy sebagai pelatih belum hadir. Mantan pelatih Timnas Filipina dan Gambia itu baru kemarin lusa hadir di pinggir lapangan.

Sebelumnya, tugas Simon dijalankan dua asisten pelatih, Agus Sugeng Riyanto (pelatih fisik) dan Maulana Hasanudin (pelatih kiper). Keseriusan Simon bahkan baru nampak di Lapangan Mapolda Jawa Timur saat menggelar seleksi selama dua hari, Selasa (17/01/17) dan Rabu (18/01/17). 

Sejumlah pemain Bhayangkara FC sudah memulai latihan sebelum diambil alih oleh Simon McMenemy sebagai pelatih utama.

Sebanyak 32 pemain berstatus Polri dan non Polri mengikuti seleksi hari pertama tim Bhayangkara FC. Pelatih berusia 39 tahun ini menjelaskan usai seleksi dan penetapan pemain yang masuk skuat inti, latihan rutin akan segera digelar.  

"Besok (Rabu, 18/01/17) seleksi terakhir. Baru akan kami umumkan siapa saja yang masuk kerangka tim. Nah, guna seleksi ini kan untuk memilih siapa saja pemain yang layak masuk skuat tim. Baru, Kamis (19/01/17), kami mulai latihan dengan komposisi tim utama," ujar Simon seusai memimpin latihan.

Simon mengaku belum memiliki gambaran pemain yang akan diincar musim ini. Dirinya akan mempelajari dulu materi skuat yang ada saat ini. Setelah semua proses seleksi kelar dan terpilih pemain, dia akan mengevaluasi secara keseluruhan.

"Soal transfer pemain, saya akan membicarakannya dengan manajemen. Setelah saya pelajari dulu nanti saya baru akan tahu sektor mana yang perlu ditambah. Apakah gelandang, penyerang atau sektor lainnya perlu tambahan," jelas Simon.

Dendy Sulistyawan ikut menjalani seleksi bersama Bhayangkara FC.

Seleksi ini diikuti pemain dengan status anggota kepolisian maupun siswa polisi. Mereka antara lain skuat musim lalu Wahyu Subo Seto, Valentino Telaubun, Sahrul Kurniawan, Putu Gede Juniantara hingga Hargianto.

Pun termasuk pemain proyeksi musim ini yakni Maldini Pali, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh, Dinan Javier, Awan Setho Raharjo, dan eks kiper Bali United Rully Desrian serta Dendy Sulistyawan.